home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wanita Cilik Nan Imut Asal Indonesia Ini Juarai Perlombaan Catur Tingkat Dunia!

Selasa, 17 Juli 2018 15:42 by mikhael | 1037 hits
Wanita Cilik Nan Imut Asal Indonesia Ini Juarai Perlombaan Catur Tingkat Dunia!
Image Source: HaiBunda

DREAMERS.ID - Anak-anak Indonesia memang tak habisnya catatkan prestasi di kancah dunia. Pasalnya telah banyak nama yang  mengharumkan nama Indonesia di mata Dunia, termasuk dalam Kejuaraan Catur.

Sebelumnya, nama Aditya Bagus Arfan, telah berhasil meraih medali emas kejuaraan catur Asean kategori U-10 yang berlangsung 10 hari di Dusit Thani Pattaya, Thailand pada bulan Juni 2016.

Gelar juara turnamen yang diikuti 320 peserta dari 13 negara untuk berbagai kategori itu sukses direngkuh bocah lelaki kelahiran 2006 tersebut usai mengalahkan 40 peserta di kelompok putra usia 10 tahun. Selain itu Ia juga berhasil menjadi 5 pecatur terbaik kejuaraan catur Internasional di Malaysia pada Desember 2016 silam.

Kini ada wanita cilik nan imut,  Samantha Edithso yang menambah rentetan prestasi membanggakan. Melansir HaiBunda, Samantha telah berhasil meraih gelar juara di FIDE World Championship 2018 U-10 yang berlangsung di Minks, Belarusia. Kejuaraan ini diikuti anak-anak laki-laki dan perempuan berusia di bawah 8, 10, dan 12 tahun.

Sebenarnya kejuaraan telah berlangsung bulan lalu, tepatnya 22-24 Juni 2018. Lebih dari 750 anak yang berasal dari 27 negara berpartisipasi dalam kejuaraan ini. Dalam The 2nd FIDE World Cadets Rapid and Blitz Championships, Samantha mendapat perolehan poin 8,5. 

Pihak Asian Youth Chess 2018 menggambarkan Samantha Edithso sebagai sosok yang percaya diri dan pandai berbicara. Dalam wawancaranya, Samantha menyebut dirinya mulai bermain catur saat berusia 5 tahun. Hanya dalam waktu tiga bulan, Samantha menyadari bakat bermain caturnya.

Psikolog Ajeng Raviando pun juga angkat bicara. Dia menuturkan orang tua bisa mengenali bakat anak dengan melakukan observasi rutin setiap hari.

"Kalau memang bakat bahkan ketika melakukan hal tersebut santai ada daya serap yang bagus. Jadi misalnya berbakat bahasa, cuma sebentar dikasih stimulasi akan sangat mudah menyerap. Oh sebentar saja bisa ya tanpa diajarkan rutin," kata Ajeng dikutip dari detikHealth.

(mdi)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)