home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Disebut Utusan Cikeas, Ini Jawaban Hary Tanoesoedibjo Soal Tudingan Antasari Azhar

Selasa, 14 Februari 2017 19:46 by reinasoebisono | 10306 hits
Disebut Utusan Cikeas, Ini Jawaban Hary Tanoesoedibjo Soal Tudingan Antasari Azhar
Image source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Kisruh kasus Antasari Azhar yang mencari keadilan karena mendekam di penjara selama 8 tahun dan tidak merasa melakukan kejahatan memang memanas. Pasalnya, mantan ketua KPK itu mengungkapkan ia didatangi utusan Cikeas untuk tidak menahan besan mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono 2009 silam.

Ia pun menyeret nama pegusaha Hary Tanoesoedibjo sebagai utusan tersebut yang juga memperingatkan dirinya untuk berhati-hati jika tetap menangkap Aulia Pohan yang tersandung kasus korupsi Rp 100 miliar.

Selepas SBY yang sudah memberikan respon via akun Twitter-nya, kini giliran Hary Tanoe memberikan komentar via pengacara Hotman Paris Hutapea yang mengaku telah diberikan kuasa untuk menjawabnya.

"Saya sudah mendapatkan kuasa dari Hary Tanoe. Jawaban beliau itu (tudingan Antasari) tidak benar," kata Hotman Paris Hutapea mengutip Liputan6. "Itu semua pernyataannya tidak benar. Menurut Hary Tanoe, Antasari mencari sensasi saja," 

Baca juga: Respon Partai Perindo Perihal Status Tersangka Hary Tanoe yang Dianggap Janggal

Namun saat ditanya apakah pihaknya akan mengambil jalur hukum karena dirasa mencemarkan nama baik, Hotman mengatakan belum mengarah ke sana. Hari Selasa ini, Antasari memang dengan frontal mengatakan pernah didatangi Hary Tanoe yang memintanya untuk tidak menahan Aulia Pohan.

Antasari bersikeras tidak bisa melakukan tersebut karena memiliki tanggang jawab sebagai Ketua KPK. Dua bulan kemudian, Antasari dijerat sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan Direktur Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen.

Berita sebelumnya:
SBY Jawab Tudingan Antasari Soal Hary Tanoe Jadi Utusan Cikeas Via Twitter
Antasari Azhar Sebut Hary Tanoesoedibjo Utusan Cikeas Soal Lobi Kasus Korupsi Besan SBY
 

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)