home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Baru Berusia 15 Tahun, Gadis Ini Ciptakan Alat Jenius untuk Bantu Negara-negara Berkembang

Selasa, 20 Oktober 2015 17:44 by Dits | 2243 hits
Baru Berusia 15 Tahun, Gadis Ini Ciptakan Alat Jenius untuk Bantu Negara-negara Berkembang
image source: businessins

DREAMERSRADIO.COM - Seorang gadis bernama  Hannah Herbst baru – baru ini mengejutkan dunia dengan berhasil membuat sebuah temuan jenius. Gadis berusia 15 tahun yang berasal dari Boca Raton, Florida, Amerika Serikat itu merancang sebuah alat yang bisa membantu negara-negara berkembang.

Hannah yang menjadi pemenang dalam ajang desain Discovery Education 3M Young Scientist Challenge tahun ini  merancang alat yang bisa bermanfaat untuk menghasilkan listrik dan air segar dari arus laut untuk negara-negara berkembang.

Atas penemuan menakjubkan tersebut, Hannah berhak membawa pulang hadiah uang US$ 25.000 dan mendapat gelar "Ilmuwan Termuda Amerika" dalam kompetisi yang digelar di 3M Innovation Center di St. Paul, Minnesota.


image source: businessinsider.com

Diwartakan Business Insider, Hannah mengatakan penemuan alat tersebut terinspirasi oleh sahabat penanya yang berusia 9 tahun di Ethiopia, sahabatnya mengalami kesulitan dalam mengakses listrik. "Aku bahkan tidak bisa membayangkan sehari tanpa listrik," ujar Hannah.

Alat ciptaan Hannah terbuat dari bahan sederhana dan hanya menghabiskan biaya US$ 12 atau sekitar Rp 162.000. Rangkaian alatnya pun sederhana, terlihat seperti turbin mini yang bisa mengubah gerakan mekanis arus laut menjadi listrik. Dengan alat itu, Hannah mampu menyalakan satu rangkaian lampu LED.

Menurut perhitungannya jika desain alat dibuat dalam skala besar, maka bisa menghasilkan listrik yang cukup untuk mengisi tiga baterai mobil sekaligus dalam waktu kurang dari satu jam. Dan energi itu juga cukup untuk memompa air asin untuk proses desalinisasi sehingga menciptakan sumber air bersih untuk negara-negara berkembang.

Hannah mengungkapkan jika sebagian hadiah yang diterimanya akan ia sumbangkan ke temannya di Ethiopia dan untuk pembangunan gedung baru di sekolahnya. Sementara sisanya akan ditabung untuk pendidikannya. "Aku juga akan terus bekerja bersama mentor di 3M untuk menyempurnakan alat penghasil energi dari laut ini sebelum diterapkan di negara-negara berkembang," tuturnya.

Source:
Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)