home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Alami Kekeringan, Warga Kota Ini Hijaukan Rumput Halaman dengan Cat!

Jumat, 22 Mei 2015 17:00 by fzhchyn | 2177 hits
Alami Kekeringan, Warga Kota Ini Hijaukan Rumput Halaman dengan Cat!
Image source: odditycentr

DREAMERSRADIO.COM - Mengalami kekeringan panjang, warga di California, AS mengalami kesulitan air untuk membuat halaman rumah mereka tetap segar dan hijau. Namun sebuah solusi yang terbilang cukup aneh ini dijadikan pemecahan masalah bagi mereka.

Hampir empat tahun mengalami kekeringan, warga di kota ini dibatasi dalam pemakaian air sehari-hari. Akibatnya rumput di halaman rumah mereka menjadi kering. Karena tak bisa menyiramnya dengan air dan membuat rumput kembali hijau, mereka pun akhirnya mewarnai rumput dengan cat!

Banyak dari mereka yang kini beralih ke metode tersebut yang jauh lebih murah dibandingkan dengan membeli rumput buatan yang dijual 25 sen per persegi. Jasa pengecetan rumput yang biasanya terbatas pada halaman atletik dan lapangan golf ini rupanya mulai ke rumah-rumah.

Baca juga: Jakarta Diancam Bencana Kekeringan, Apa Tindakan Pemprov DKI?

Cat warna yang digunakan untuk mewarnai rumput ini bersifat nabati sehingga tidak berbahaya bagi manusia dan hewan serta tak luntur jika terkena air. Warna cat akan bertahan selama tiga bulan dan setelah itu rumput harus dicat lagi agar kembali hijau.


Image source: odditycentral.com

Melansir laman Oddity Central, sebelum dicat, rumput harus sepenuhnya kering dan bewarna coklat agar pewarnaan merata. Setelah dicat, rumput disiram dengan sedikit air agar akarnya tetap hidup.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)