home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pihak Holycow! Rilis Klarifikasi Resmi Terkait Kecoa di Hidangannya

Rabu, 11 Januari 2017 16:35 by muthiasp | 3853 hits
Pihak Holycow! Rilis Klarifikasi Resmi Terkait Kecoa di Hidangannya
Image source: facebook.com/lau.vyna

DREAMERS.ID - Kisah Vyna pelanggan Holycow! yang menemukan serangga kecoa pada makanan yang dipesannya langsung menjadi viral di media sosial. Kini, pihak dari restoran dengan menu unggulan steak itu sudah merilis klarifikasi resmi terkait peristiwa tersebut.

Berdasarkan surat yang diunggah oleh Lucy Wiryono melalui akun Facebooknya, tim Pest Control Holycow! telah melakukan pemeriksaan menyeluruh, termasuk memeriksa foto serangga yang dimaksud. Hasilnya, serangga itu bukanlah kecoa melainkan walang sangit.

“Maka kemungkinan besar bahwa serangga tersebut bukanlah kecoa seperti berita yang beredar. Tapi serangga tersebut adalah serangga terbang jenis walang sangit yang memang banyak ditemui di daerah yang masih banyak tanah kosong & ditumbungi alang-alang liar”.

Baca juga: Heboh Cerita Pelanggan Trauma Ada Kecoa di Menu Holycow!

Pihak manajemen pun masih mengadakan pemeriksaan internal yang intensif untuk mengetahui bagaimana serangga terbang tersebut bisa ada di sayuran yang merupakan side dish di Holycow!, “Kami perlu waktu untuk menyelidiki apakah serangga tersebut hinggap di dining area, dapur atau ada kemungkinan lain yang terjadi,” jelasnya.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Lucy dan Afit langsung menghubungi Vyna untuk meminta maaf dan memperjelas apa yang terjadi, serta menawarkan kompensasi hingga pengecekan kesehatan secara menyuluruh.

Artikel Terkait: Heboh Cerita Pelanggan Trauma Ada Kecoa di Menu Holycow!

(mth/Image: Facebook)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)