home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jadi Viral dan Tuai Pujian, Begini Kronologi Pasukan Oranye Menyelam di Got Saat Banjir

Jumat, 24 Februari 2017 11:00 by Dits | 1924 hits
Jadi Viral dan Tuai Pujian, Begini Kronologi Pasukan Oranye Menyelam di Got Saat Banjir
image source: dreamers.id

DREAMERS.ID -Hujan lebat yang mengguyur wilayah Jakarta membuat sebagian lokasi terendam banjir. Para petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) atau  biasa disebut pasukan oranye yang bertugas langsung mendatangi beberapa titik sumber yang menggenangi Jakarta.

Sosok pasukan oranye bernama Dadan Wiradana lantas menjadi viral karena ia berani melakukan aksi menyelam di pekatnya got Jakarta pada Selasa, 21 Februari 2017 lalu. Aksi tersebut juga menuai decak kagum dan pujian dari netizen. Dadan lantas menceritakan kronologinya melalui sebuah wawancara yang dikutip dari Liputan6.


Dadan Wiradana (image source: Liputan6)

"Ada laporan di tempat saya menyelam (Jalan Lombok) air meluap semata kaki. Bersama tim sesampainya di lokasi, ada tiga sampai empat saluran yang keluar air. Terus pas Pak Lurah datang kita tunjukkan lokasinya, ini (sumbernya)," ucap Dadan, Kamis (23/2) malam.

Ia menceritakan kalau saluran air tersebut tersumbat akibat sampah yang menumpuk, pemuda 27 tahun yang telah mengabdi sejak tiga tahun terakhir sebagai pasukan oranye ini langsung meminta izin kepada komandan untuk menyelam ke dalam got. Tak hanya sekali, ia melakukannya hingga beberapa kali penyelaman untuk mengambil sampah tanpa bantuan alat sesuai standar.

Baca juga: Survei 3 Periode Tunjukkan Ahok Lebih Berhasil Atasi Banjir, Seperti Apa Sih Program-programnya?

"Kalau ini (mengambil sampah)pakai bambu tidak bisa karena kondisinya tak memungkinkan. Saya bilang, kalau boleh saya mau nyebur, saya rogoh pakai tangan (penyumbatnya)," cerita Dadan saat memaparkan kronologi kejadiannya.

"Karena ini keadaan darurat, biasanya bawa alat komplet ya. Tapi, ini ya sudah (nyelem aja) saya juga baru keingetan setelahnya, jadi bukan disengaja," lanjutnya.

Dadan mengaku terpejam dan cuma bermodalkan intuisi untuk menuju titik yang tersumbat, "Sumbernya saya sudah nemu. Saya nyelem dan keruk pake tangan dibantu cangkul, ternyata sampah doang isinya. Ini masalahnya," tutup Dadan.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)