home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bak Film 'Avatar', Robot Tempur Raksasa Buatan Korea Selatan Ini Jadi Viral

Jumat, 06 Januari 2017 12:30 by reinasoebisono | 2624 hits
Bak Film 'Avatar', Robot Tempur Raksasa Buatan Korea Selatan Ini Jadi Viral
Image source: IB Times

DREAMERS.ID - Teknologi sudah mulai berinovasi lebih tinggi bahkan menuju hal-hal yang membuat takjub manusia. Hal-hal fantastis yang ada di film-film Hollywood pun sedikit-sedikit menjadi kenyataan. Salah satunya adalah robot tempur raksasa buatan Korea Selatan ini.

Tengah buat heboh dunia, robot ini sangat mirip dengan robot tempur tangguh dari film ikonik Avatar’ yang jadi film terlaris di dunia hingga sekarang. Pertarungan di hutan Pandora pun kini bisa dilihat di kehidupan nyata

Robot dengan kode A Method-2 ini tampil di sebuah video yang menunjukkan gerakan asli. Robot tersebut dibuat oleh pria bernama Yang Jin Ho dan dibantu oleh 30 teknisi dari Hankook Mirae. Sang pembuat mengklaim jika robot ini adalah robot berawak alias yang dioperasikan manusia di dalamnya yang pertama di dunia.


Robot A Method 2 (Inverse)

Baca juga: Bakal ‘Lawan’ Negaranya Sendiri, Ini 3 Pemain Timnas Korsel yang Kata STY Paling Berbahaya

Sang pengemudi berada di dalam atau bagian perut robot dan memakai gear yang terhubung dengan robot. Menggerakannya pun tidak memakai remote namun langsung bergerak seperti biasa dengan tangan dan kakinya.

Meski memiliki proses kerja pilot manusia, robot ini masih dalam tahap pengembangan karena memiliki kelemahan yang harus diperbaiki. Contohnya adalah sistem tenaga yang belum maksimal dan kaki yang masih goyah.

Berikut adalah video penampakan robot tempur A Method 2 yang menghebohkan dunia :

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)