home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Latihan Perang, Tembakan Artileri Korea Utara Terdengar Ke Korea Selatan

Sabtu, 20 Februari 2016 23:00 by reinasoebisono | 2819 hits
Latihan Perang, Tembakan Artileri Korea Utara Terdengar Ke Korea Selatan
Image source: cbsnews.com

DREAMERS.ID - Situasi dua negara bersaudara Korea Selatan dan Utara kembali memanas. Korea Utara dilaporkan menembakkan beberapa peluru artileri ke arah laut perbatasan yang disengketakan dengan Korea Selatan.

Suara tembakan senjata-senjata tersebut terdengar hingga area perbatasan Korea Selatan dan dinilai sebagai peringatan keamanan untuk warga Korsel yang tinggal di perbatasan. Melansir CNN, penembakan tersebut terdengar dari Pulau Baengyeong dan ditembakkan ke arah barat laut Korut.

Sikap Korea Utara ini dinilai sebagai ‘kecaman’ menjelang latihan militer Korea Selatan – Amerika Serikat yang dilakukan setiap tahunnya pada awal Maret mendatang. Diketahui, Korea Utara selalu menolak kegiatan militer itu yang dinilai sebagai persiapan perang.

Dari sisi Korsel sendiri, penembakan dekat dengan lokasi tenggelamnya kapal Korea Selatan pada tahun 2010, di mana negeri gingseng menyalahkan Korea Utara atas insiden tersebut. Hal ini makin menambah suasana panas antar dua negara.

Baca juga: Korea Utara Kutuk Keras Amerika yang Gunakan Hak Veto Tolak Gencatan Senjata di Gaza

Ketegangan politik dua Korea tersebut meningkat saat Korea Utara diketahui menguji coba bom nuklir hidrogen yang dibalas dengan penutupan industri bersama Kaesong yang menyebabkan terputusnya aliran dana negara Korut.

Hal itu dianggap ‘deklarasi perang' oleh negara pimpinan Kim Jong Un tersebut yang membuat mereka mengusir seluruh karyawan Korea Selatan di Kaesong, juga aktivitas militer di dekat perbatasan yang dilakukan Sabtu kemarin.

(rie)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)