home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Beri Nama Anak dengan Merek Provider, Keluarga Ini Dapat Internet Gratis

Jumat, 23 Oktober 2020 17:45 by SidikTri | 801 hits
Beri Nama Anak dengan Merek Provider, Keluarga Ini Dapat Internet Gratis
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Sekarang ini internet seperti sudah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian besar masyarakat, bahkan ada yang menganggap dirinya tidak bisa hidup tanpa internet. Oleh karena itu kita pasti akan sangat merasa beruntung jika bisa mendapatkan koneksi internet gratis untuk waktu yang lama.

Sebuah keluarga di Swiss diketahui bisa merasakan keberuntungan tersebut. Keluarga tersebut dijamin mendapat koneksi internet gratis selama 18 tahun dari salah satu provider internet di Swiss bernama Twifi.

Hal tersebut mereka dapat setelah melakukan tantangan yang diumumkan twifi, bahwa akan memberi imbalan internet gratis untuk keluarga yang mau menggunakan nama anak yang sama dengan nama provider.

Melansir brilio.net yang mengutip Oddity Central (22/10), pasangan muda itu awalnya melihat iklan Facebook dari Twifi, yang menantang para orangtua untuk menamai bayi mereka yang baru lahir dengan nama Twifus (laki-laki) atau Twifia (perempuan) dengan imbalan internet gratis selama 18 tahun.

Baca juga: Kabar Baik! Pemerintah Tambah Kapasitas Internet Sampai 20% Jelang Natal-Tahun Baru

Pasangan yang tidak ingin disebutkan namanya itu, akhirnya memutuskan untuk memasukan ‘Twifia’ pada nama putrinya. Mereka berpikir imbalan mendapatkan internet gratis selama 18 tahun tersebut sangat menggiurkan. Dan juga uang yang seharusnya untuk internet bisa dialihkan ke kebutuhan yang lain.

Nama ‘Twifia’ sendiri hanya salah satu kata dari nama panjang sang anak yang terdiri dari tiga kata. Namun, pasangan orangtua itu enggan membeberkan lebih lanjut nama lengkap bayi perempuan mereka dengan alasan mereka merasa malu dengan keputusan yang mereka buat.

“Kami ingin tetap anonim bagi orang-orang di sekitar kami karena kami tidak ingin membenarkan diri kami sendiri. Karena tuduhan telah menjual nama anak kami sangat memukul kami. Kami juga sedikit malu,” ujar mereka.

Bos Twifi Philippe Fotsch pun mendukung kesepakatan itu dengan memastikan bahwa mereka siap membayar internet keluarga tersebut selama 18 tahun ke depan.

(sidk)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)