home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Di Tengah Krisis Pandemi, Indonesia Ditetapkan Jadi Negara Berpenghasilan Menengah ke Atas

Kamis, 02 Juli 2020 12:15 by muthiasp | 373 hits
Di Tengah Krisis Pandemi, Indonesia Ditetapkan Jadi Negara Berpenghasilan Menengah ke Atas
Image source: Kemenkeu

DREAMERS.ID - Pandemi corona nampaknya tidak secara penuh melumpuhkan perekonomian di Indonesia. Pasalnya, Indonesia justru naik kelas dan ditetapkan sebagai negara berpenghasilan menengah ke atas (upper middle income country).

"Sebuah prestasi membanggakan. Kenaikan status diberikan berdasarkan penilaian Bank Dunia terkini. GNI per capita Indonesia 2019 naik menjadi US$4.050 dari posisi sebelumnya, yaitu US$3.840," terang Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kemenkeu Rahayu Puspasari, mengutip CNN Indonesia.

Status negara berpenghasilan menengah ke atas (upper middle income country) dari Bank Dunia kepada Indonesia itu berlaku per 1 Juli 2020. Rahayu Puspasari berpendapat bahwa status ini sebagai bukti atas ketahanan ekonomi dan kesinambungan pertumbuhan yang selalu terjaga dalam beberapa tahun terakhir.

"Ini juga merupakan buah kerja keras masyarakat dan pemerintah dalam upaya untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif, berkualitas, dan berkelanjutan," kata Rahayu Puspasari.

Baca juga: Ada Wanita dan Satu Pendatang Baru, Ini Daftar Terbaru Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes

Status baru Indonesia sebagai negara berpenghasilan menengah ke atas pun diharapkan bisa lebih memperkuat kepercayaan dan persepsi investor, meningkatkan investasi, mitra dagang, mitra bilateral, mendorong daya saing ekonomi, dan mitra pembangunan atas ketahanan ekonomi Indonesia.

"Kenaikan status merupakan tahapan strategis dan landasan kokoh menuju Indonesia maju 2045 untuk menjadi ekonomi terbesar kelima di dunia," imbuh Rahayu.

Sebagai informasi, Bank Dunia membuat klasifikasi negara berdasarkan GNI per capita dalam empat kategori. Yakni, low income (US$1.035), lower middle income (US$1.036-US$4.045), upper middle income (US$4.046-US$12.535), serta high income (di atas US$12.535).

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)