home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pahami Perbedaan Pasien Dalam 'Pengawasan' dan 'Pemantauan' Dalam Rangka Cegah Kepanikan Virus Corona

Selasa, 03 Maret 2020 11:06 by reinasoebisono | 1562 hits
Pahami Perbedaan Pasien Dalam 'Pengawasan' dan 'Pemantauan' Dalam Rangka Cegah Kepanikan Virus Corona
Image source: Kompas

DREAMERS.ID - Pemberitaan dan informasi yang beredar di masyarakat menyebar luas dan tidak sedikit yang berpeluang memicu kepanikan dan berefek pada bidang lain tak hanya kesehatan, seperti ekonomi misalnya karena orang berlomba menyetok bahan makanan atau masker sebagai pencegahan.

Terkait dua pasien yang diumumkan positif virus corona diketahui memang melakukan kontak langsung dengan warga negara Jepang yang kemudian dites positif virus corona di Malaysia, melansir Kompas.

Namun perlu diketahui ada perbedaan perlakuan dan kriteria untuk pasien yang dalam pengawasan dan orang dalam pemantauan seperti yang tertuang di dalam Pedoman Kesiapsiagaan Menghadapi Coronavirus Disease (Covid-19) yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan.

Ada dua kelompok pasien yang masuk ke dalam kategori pasien ini. Pertama adalah seseorang yang mengalami:

  • Demam lebih dari 38 derajat celcius atau memiliki riwayat demam
  • Batuk atau pilek atau nyeri tenggorokan
  • Pneumonia ringan hingga berat berdasarkan gejala klinis dan atau gambaran radiologis. Perlu waspada pada pasien dengan gangguan sistem kekebalan tubuh (immunocompromised) karena gejala dan tanda menjadi tidak jelas
  • Memiliki riwayat perjalanan ke negara yang terjangkit pada 14 hari terakhir sebelum timbur gejala

Kelompok kedua adalah seseorang dengan demam lebih dari 38 derajat celcius atau ada riwayat demam atau ISPA ringan sampai berat dan pada 14 hari terakhir sebelum timbul gejala. Pasien tersebut juga memiliki salah satu dari paparan berikut:

  • Riwayat kontak dengan kasus konfirmasi Covid-19
  • Bekerja atau mengunjungi fasilitas kesehatan yang berhubungan dengan pasien konfirmasi Covid-19
  • Riwayat perjalanan ke Provinsi Hubei, China (termasuk Kota Wuhan)
  • Kontak dengan orang yang memiliki riwayat perjalanan pada 14 hari terakhir ke Provinsi Hubei, China (termasuk Kota Wuhan)

Baca juga: Pakar Singgung Indonesia Punya ‘Super Immunity’ Soal Infeksi Corona Dibanding Singapura

Pasien dalam pengawasan ini juga dikenal dengan istilah "suspek". Jika ditemukan pasien dalam pengawasan, kegiatan surveilans (pemantauan) dilakukan terhadap keluarga maupun petugas kesehatan yang merupakan kontak erat.

Sementara itu yang dimaksud dengan pasien dalam pemantauan adalah seseorang yang mengalami gejala demam lebih dari 38 derajat celcius atau memiliki riwayat demam atau ISPA tanpa pneumonia.

Orang tersebut memiliki riwayat perjalanan ke negara yang terjangkit virus corona dalam 14 hari terakhir sebelum timbul gejala. Kegiatan suveilans terhadap orang dalam pemantauan ini dilakukan berkala untuk mengevaluasi adanya pneumonia atau perburukan gejala selama 14 hari.

Jika orang tersebut yang dalma pemantauan mengalami pneumonia atau gejala berlanjut dalam 14 hari terakhir maka segera dilakukan rujuk ke RS rujukan untuk tata laksana lebih lanjut. Oang dalam pemantauan juga harus melakukan isolasi diri di rumah.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)