DREAMERS.ID - Tak berlama-lama, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto telah selesai bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin (21/10) hari ini. Ia datang bersama Waketum Gerindra Edhy Prabowo.
Via laman Detik, Prabowo menjelaskan maksud tujuannya datang memenuhi panggilan presiden hari ini, yaitu Jokowi meminta untuk membantunya di kabinet. Prabowo pun menyatakan siap membantu Jokowi di kabinet.
“Saudara-saudara sekalian saya baru saja menghadap Bapak Presiden RI yang baru kemarin dilantik, saya bersama Saudara Edhy prabowo kami diminta untuk memperkuat kabinet beliau," kata Prabowo di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya
"Dan saya sudah sampaikan keputusan kami dari Partai Gerindra apabila diminta kami siap membantu dan hari ini resmi meminta dan kami sudah sanggupi membantu," tegas Prabowo.Sayangnya, tidak dijelaskan lagi dalam bentuk konkrit apa bantuan memperkuat kabinet tersebut. Karena dari isu yang beredar, Prabowo dibidik menjadi Menteri Pertahanan Kabinet Kerja Jilid II, sementara Edhy Prabowo diincar jadi Menteri Pertanian.
(rei)