home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ancaman Mahasiswa Lumpuhkan Ibu Kota yang Mulai Masuk dan Boikot Tol Dalam Kota!

Selasa, 24 September 2019 18:03 by reinasoebisono | 43616 hits
Ancaman Mahasiswa Lumpuhkan Ibu Kota yang Mulai Masuk dan Boikot Tol Dalam Kota!
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Demonstrasi mahasiswa yang awalnya terpusat di depan Gedung DPR semakin sore semakin panas. Bahkan, meski telah dibangun dinding semen dan pagar besi, laporan terakhir mahasiswa mulai merangsek masuk ke jalan tol dan menghalangi lalu lintas kendaraan.

Hal ini tentu membahayakan karena massa mulai masuk ke jalan tol arah Slipi depan Gedung DPR, Jakarta, Selasa (24/9) mulai pukul 14.40 WIB tadi. Sebagian massa, melansir Detik juga terpantau nampak masuk ke jalur tol sebaliknya yang mengarah Mampang dan Pancoran.

Massa sempat meneriakkan yel-yel untuk menutup jalur tol yang membuat lalu lintas semakin macet. Massa mahasiswa tersebut memblokade jalan tol dalam kota karena tk diberi akses masuk ke kompleks DPR/MPR. Jika tak kunjung ditemui DPR, mereka mengancam akan melumpuhkan ibu kota.

Baca juga: Tiga Mahasiswa Palestina Ditembak Di Amerika Serikat, Benci Jadi Tindak Kekerasan?

"Kita sudah menutupi jalan tol. Kalau DPR tidak menemui kita kita lumpuhkan Ibu Kota ini," kata orator demo.

"Tutup, tutup, tutup, jalan tol!" ujar massa. Polisi meminta massa tak menghalangi lalu lintas kendaraan di jalan tol. Massa juga diminta tak terprovokasi.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)