home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gempa Dalam di Laut Jawa Dinilai Tidak Biasa Timbulkan Pertanyaan Bagi BMKG

Senin, 23 September 2019 16:50 by manachemvr | 9246 hits
Gempa Dalam di Laut Jawa Dinilai Tidak Biasa Timbulkan Pertanyaan Bagi BMKG
Image source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Kamis (19/9) lalu terjadi dua kali gempa berkekuatan 6 skala richter dari Laut Jawa. Gempa ini diinformasikan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) berada lebih dari kedalaman 300km yang dinilai tidak biasa.

“Gempa seperti itu kini masih menyisakan banyak tanda tanya,” ujar Daryono, Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, melansir Tempo.

Pusat sumber gempa diketahui terletak pada koordinat 6,1 LS dan 111,86 BT atau berada di laut dengan jarak 88-kilometer arah timur laut Kota Rembang, Jawa Tengah dengan kedalaman 620km. Pusat gempa kedua diketahui berada di koordinat 6,24 LS dan 111,84 BT dengan kedalaman 623km.

Baca juga: Ini Penyebab Gempa 4.8 SR Sumedang Menurut Badan Geologi

Daryono menambahkan bahwa dengan terjadinya gempat tersebut, menandakan bahwa masih ada aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia di kedalaman 500km di bawah Laut Jawa. “Gempa dalam ini dipicu oleh deformasi batuan pada slab lempeng Indo-Australia,” tambahnya.

Selanjutnya jika fenomena ini ditinjau lebih lanjut, Daryono mengatakan gempa ini terletak di zona transisi mantel dengan kedalaman 410-600kilometer. Menurutnya gempa ini disebabkan oleh akibat tarikan gaya gravitasi dari inti bumi.

Ia menambahkan walau getaran gempa cukup besar, gempa ini berada sangat dalam sehingga hanya terasa dengan intensitas yang lemah walaupun dalam radius yang besar. Dikatakan Bandung hingga Bali sempat merasakan guncangan gempa tersebut.

(mnc)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)