home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Video Rebutan Rendang Emak-Emak Viral, Netizen Ini Ungkap Hanya Iklan?

Selasa, 17 September 2019 16:00 by manachemvr | 1447 hits
Video Rebutan Rendang Emak-Emak Viral, Netizen Ini Ungkap Hanya Iklan?
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kemarin warga media sosial dihebohkan dengan video singkat pertikaian antara dua orang wanita di sebuah hajatan. Dinilai adegannya teralu rapih, netizen menduga bahwa video ini hanyalah bagian dari iklan.

Video berdurasi 45 detik tersebut viral lantaran memperlihatkan ketegangan antara wanita berkebaya merah dan hijau. Keduanya saling beradu mulut lantaran berebutan makanan rendang disiapkan untuk para tamu. Terlihat ibu berkebaya hijau memang mengambil porsi rendang cukup banyak.

"Dasar enggak tahu malu, kampungan, situ mau ngasih makan orang sekampung?" kata ibu berkebaya merah.

Baru-baru ini terdapat komentar dari salah satu pengguna Twitter yang menduga bahwa adegan viral tersebut merupakan bagian dari promosi atau video iklan.

Baca juga: Bicara ‘Ngawur’ Preskon Joe Biden Sampai Dihentikan Staf

Akun bernama @goenrock membagikan pengalamannya dengan menjelaskan bahwa beberapa orang yang terlihat di video pernah bekerja sama dengannya dalam proyek webseries pribadinya.

“Confirmed ini video campaign atau setting-an, atau bocoran adegan sinetron(?). Ibu-ibu baju merah maroon itu pernah main di salah satu webseries yang saya shoot. Beberapa orang-orang di video ini juga pernah jadi extras di beberapa project video.” Kata Mas Goen @goenrock.

Walaupun belum ada pernyataan resmi mengenai kebenaran video ini, tetapi video ini sudah tersebar di media sosial.

(mnc)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)