home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gempa 6.3 SR Papua yang Sempat Buat Warga Panik Keluar Rumah

Kamis, 20 Juni 2019 11:10 by reinasoebisono | 905 hits
Gempa 6.3 SR Papua yang Sempat Buat Warga Panik Keluar Rumah
Image source: Kompas

DREAMERS.ID - Kamis dini hari sekitar pukul 00.24 WIT, terjadi gempa yang mengguncang Papua di tanggal 19 Juni 2019. Dilaporkan gempa terasa cukup kencang hingga membuat warga panik dan berhamburan keluar rumah.

Gempat tersebut dilaporkan laman Kompas berkekuatan 6.3 Skala Richter dan terjadi di Kabupaten Sarmi, Papua dengan guncangan keras dirasakan warga karena kedalaman pusat gempa yang cukup dangkal, yaitu hanya 11 kilometer.

"Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki kekuatan magnitudo 6,3 yang selanjutnya dimutakhirkan menjadi Mw=6,2. Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 2,23 LS dan 138,53 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 45 km arah barat daya Kota Sarmi," ujar Kasubbid Pengumpulan dan Penyebaran BBMKG V Jayapura, Dedy, di Kota Jayapura.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi di wilayah Kabupaten Sarmi ini merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sistem sesar Mamberamo, tepatnya di sebelah timur Laut Sarmi," terangnya.

Baca juga: Ini Penyebab Gempa 4.8 SR Sumedang Menurut Badan Geologi

Gempa susulan dilaporkan sempat terjadi di pukul 00.49 WIT dengan kekuatan 4.9 SR. Alasna lain warga panik berlarian keluar rumah adalah karena guncangan yang dirasakan lebih besar dibandingkan gempa-gempa sebelumnya.

"Hingga saat ini belum ada laporan masyarakat terkait dampak akibat gempa di Wilayah Kabupaten Sarmi," kata Kapolres Sarmi, AKBP Paul Ishak.

Paul mengatakan kini seluruh anggota jajaran Polres Sarmi yang tersebar di 10 distrik sedang melakukan patroli guna memastikan dampak dari gempa tersebut.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)