home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Heboh Surat Suara Tercoblos Lebih Awal di Malaysia, Pelaku Ngaku Diberi Upah

Jumat, 12 April 2019 10:45 by muthiasp | 2128 hits
Heboh Surat Suara Tercoblos Lebih Awal di Malaysia, Pelaku Ngaku Diberi Upah
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Semakin mendekati hari pemilihan umum dan pemilihan presiden 2019, semakin banyak pula isu-isu bermunculan. Kini, heboh video yang menunjukkan surat suara sudah ada yang tercoblos lebih awal di Malaysia. Pelaku bahkan mengaku diberi upah melakukan hal tersebut.

Dilansir dari laman Suara, Ketua Panwaslu Kuala Lumpur Yazza Azzahara Ulyana mengemukakan adanya temuan sekitar 10 ribu lebih surat suara tercoblos yang berada di dua titik di daerah Selangor dan Kajang.  Pencoblosan terjadi pada surat suara pilpres, dan juga pileg.


Image source: Viva

Dari lembaran surat suara terlihat pencoblosan dilakukan dengan pilihan capres cawapres nomor urut 01, sedangkan untuk surat suara caleg DPR DKI Jakarta 2, tercoblos pada caleg Partai Nasdem nomor urut 2 dan 3, serta caleg Partai Demokrat nomor urut 3.

Baca juga: Yang Dinanti, Begini Ucapan Sandiaga Uno Kepada Presiden-Capres Terpilih Jokowi - Ma'ruf

Menurut Yazza, warga negara Indonesia yang melakukan hal tersebut dilihat dari rekaman video yang berbeda. Namun saat tim panwaslu Kuala Lumpur mendatangi lokasi, keduanya sudah tidak ada di tempat.

Berdasarkan laporan yang didapat dari satgas sekber 02 BPN Prabowo - Sandiaga kedua orang tersebut mendapat bayaran untuk tiap surat suara yang dicoblos, "Mereka dibayar setiap surat suara 50 Sen (Malaysia) oleh yang nyuruh nyoblos. Siapa yang nyuruh itu tidak diberi tahu. Itu yang jadi penyelidikan kami siapa oknum yang memerintahkan," ujar Yaza Azzahra di tvOne.

Ketua Panwaslu Kuala Lumpur Yazza Azzahara Ulyana memperkirakan jika aksi tersebut mungkin sudah dilakukan sejak beberapa hari lalu.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)