home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tagar #FakeMelania Viral, Melania Trump Kembali Dituding Punya Kembaran Karena Video Ini

Selasa, 12 Maret 2019 12:15 by Fikriah | 4937 hits
Tagar #FakeMelania Viral, Melania Trump Kembali Dituding Punya Kembaran Karena Video Ini
Image source : detik

DREAMERS.ID - Melania Trump, istri dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjadi topik perbincangan di kalangan netizen. Bukan mengenai busana yang dikenakannya, tetapi soal isu memiliki kembaran untuk menggantikan tugasnya menghadiri berbagai acara.

Hal ini tentu tidak masuk akal bagi sebagian orang, dan menganggap sebagai kekonyolan semata. Tetapi, sebagian orang lainnya percaya dan membuat teori konspirasi mengenai hal tersebut. Spekulasi kembali berkembang setelah seorang netizen mengomentari video dari Melania Trump.

Foto itu menjadi viral dan tagar  #fakemelania pun menjadi trending sejak jumat (8/3/19) kemarin. Warganet percaya bahwa wanita yang menemani Donald Trump saat mengunjungi korban tornado di Alabama, bukanlah Melania.

“Maaf, tapi itu bukan Melania. Wanita itu berjalan dan menyapa tidak sekaku Melania. #Fake Melania NYATA, saudara,” tulis pemilik akun twitter bernama @msmarfinkle.

Baca juga: Melania Trump Akan Rilis Buku tentang Pengalaman di Gedung Putih

Bukan hanya itu, komentar mengenai hal ini juga datang dari pengguna twitter lainnya bernama @trevorbmbagency, yang menyematkan foto Melania bersama Donald Trump berdiri dan berpegangan tangan di hadapan pemakaman dengan ekspresi wajah yang sendu.

Teori mengenai kembaran wanita nomor satu di Amerika Serikat itu sebenarnya telah ada sejak tahun 2017 silam. Spekulasi perihal Melania palsu muncul dimulai dari seorang pengguna twitter bernama Joe Vargas yang kini viral. Dalam tweetnya ia menulis jika wanita nomor satu di Amerika Serikat itu saat di Alabama adalah palsu.

Apakah kalian percaya akan teori ini, Dreamers?

(fnj)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)