home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mandat SBY Tunjuk Kedua Putranya 'Pimpin' Demokrat di Pilpres 2019

Jumat, 01 Maret 2019 10:34 by muthiasp | 1635 hits
Mandat SBY Tunjuk Kedua Putranya 'Pimpin' Demokrat di Pilpres 2019
Image source: detik

DREAMERS.ID - Susilo Bambang Yudhoyono tidak bisa ikut aktif berpolitik jelang pemilu presiden 2019, lantaran sang istri mengidap kanker Darah. Hal itu membuat SBY memutuskan untuk memberikan mandat kepada kedua putranya untuk memimpin Partai Demokrat.

Pada Kamis (28/02), Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono memberi mandat kepada putra sulungnya yang juga komandan Kogasma Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk memimpin pemenangan pemilu, melalui surat yang dibacakan oleh Sekjen PD Hinca Pandjaitan.

Dilansir dari laman detik, SBY mengatakan bahwa secara nasional komandan Kogasma, saudara AHY bertanggung jawab dan bertugas melaksanakan kampanye pemenangan Pemilu 2019. Dalam pelaksanaan tugasnya, Komandan Kogasma dibantu oleh koordinator kampanye wilayah timur, saudara Soekarwo, anggota majelis tinggi Partai Demokrat dan koordinator kampanye wilayah barat, saudara Nachrawi Ramli, anggota majelis tinggi Partai Demokrat.

Baca juga: AHY Resmi Jadi Penerus Takhta Demokrat Sebagai Ketum, Begini 3 Tugas Terakhir Dari SBY

Ketua fraksi Partai Demokrat DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, mengatur keseimbangan pelaksanaan tugas kedewanan, dengan tugas kampanye para anggota DPR RI dari Partai Demokrat, karena 61 anggota DPR RI partai saat ini adalah incumbent yang hampir semuanya adalah Caleg.

SBY juga menyatakan jika susunan kepengurusan resmi DPP Demokrat tidak ada perubahan, dan semua tetap memiliki tugas dan tanggung jawab yang telah ditetapkan, “Ini perlu saya ulangi, susunan tidak ada perubahan. Surat ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan, Rabu 27 Februari 2019.” tegasnya. 

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Platform podcast streaming terbesar di Indonesia, Noice, resmi memperkenalkan program Cuan di Noice yang bertujuan mendukung para konten kreator di tanah air untuk bisa tumbuh dan hidup dari karya mereka melalui monetisasi konten....
  • HOT !
    Demonstrasi yang terjadi hari ini di Gedung DPR/MRP RI, Jakarta, Kamis (22/8) terpantau semakin memanas. Diawali di gerbang depan dengan berbagai orasi dari warga sipil, politikus sampai artis dan public figure, kini dilaporkan gerbang belakang Gedung DPR sudah jebol....
  • HOT !
    Donald Trump sempat membuat heboh dunia karena terserempet peluru yang membuat telinganya sobek saat melakukan kampanye Pemilihan Presiden AS di Pennsylvania pada 13 Juli kemarin. Sebelumnya, Pew Ressearch Centre merilis survei yang menyebutkan jika 44% responden akan memilih Trump jika Pilpres diadakan sekarang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : natadecocoo
Cast : Chanyeol Park, OC, Byun Baekhyun, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)