DREAMERS.ID - Achmad Daniyal Alfatih, cucu dari Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto meninggal dunia pada Kamis (15/11) siang. Pria berusia 71 tahun itu pun menceritakan perihal penyebab kematian cucunya yang masih balita tersebut.
Melansir CNN, Wiranto terlihat tiba di rumah duka di Jalan Tulodong Bawah 4 Lama No. 11, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dan mengatakan jika cucunya yang baru berusia 1 tahun 4 bulan tersebut meninggal karena kecelakaan saat bermain di kolam ikan.
"Saya mendapatkan kabar bahwa cucu saya meninggal dunia karena kecelakaan. Usia 1 tahun 4 bulan sedang main-main di kolam ikan ternyata terpeleset dan dia nggak tertolong," tutur Wiranto.
Ucapan belasungkawa pun berdatangan, termasuk dari akun Instagram resmi Polhukam RI. Wiranto juga terlihat mengungkapkan kesedihannya melalui ayat Al-Qur’an via akun Twitternya.
Baca juga: Momen Wiranto Keluar RSPAD Sementara untuk Perpisahan di Kemenko Pulhukam
"Sesungguhnya kita semua adalah milik Allah, dan kepada-Nya lah kita semua pasti akan kembali. Q.S Al-Baqarah: 156," ucap Wiranto dalam cuitan berbentuk gambar di akun resminya, Kamis, 15 November 2018.Cucunya tersebut diketahui meninggal ketika Wiranto sedang mendampingi Presiden Joko Widodo dengan agenda Asian Plus dengan East Asian di Singapura. Ia pun mengatakan presiden memberi izin dan langsung bertolak ke Jakarta.
"Presiden menginzinkan untuk saya bisa kembali. Syukur Alhamdulillah mendapat pesawat," kata Wiranto.
Wiranto menjelaskan jenazah almarhum akan diterbangkan Jumat (16/11) pukul 07.00 WIB dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, ke Solo. Jenazah akan dimakamkan di makam keluarga di wilayah Delingan, Karanganyar, Jawa Tengah.
(rei)