Sebuah majalah bahkan menyebut bahwa pewaris BIGBANG yang sebenarnya adalah BLACKPINK, bukan WINNER atau iKON, karena sukses baik secara digital maupun fisik. Dilaporkan bahwa mereka berhasil menjual 133.000 kopi untuk mini album pertama ‘Square Up’ di Hanteo, yang terbilang mengesankan untuk kalangan girl group.
Selain itu, BLACKPINK juga kuat di platform YouTube dengan jumlah view MV ‘Ddu-du Ddu-du’ saat ini mencapai lebih dari 268 juta. Terlepas dari semua pencapaian ini, BLACKPINK dikatakan kekurangan satu faktor lagi jika mereka ingin disebut sebagai ‘Pewaris BIGBANG’.
Menurut netizen, girl group beranggotakan Jennie, Jisoo, Rose, dan Lisa ini perlu membuktikan kekuatan tur konser mereka juga. Karena mampu mengadakan tur konser adalah satu-satunya hal yang dapat dilakukan oleh grup populer.