home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Anjloknya Mata Uang Turki Ternyata Mampu Berimbas Pada Rupiah Karena Sama-sama Negara Berkembang?

Senin, 13 Agustus 2018 13:23 by reinasoebisono | 2230 hits
Anjloknya Mata Uang Turki Ternyata Mampu Berimbas Pada Rupiah Karena Sama-sama Negara Berkembang?
Image source: Istimewa

DREAMERS.ID - Krisis ekonomi menjadi topik luas di dunia dan berbagai negara melakukan upaya untuk menekan jatuhnya nilai mata uang terhadap dollar Amerika Serikat yang memang masih menjadi tolak ukur currency. Sayangnya, Turki disebut tak mampu membendung krisis ekonomi yang melanda negaranya.

Karena melansir Kompas, nilai tukar mata uang Turki, yaitu Lira merosot tajam. Hingga Jumat (10/8), posisi Lira anjlok 15.88% ke level 6.4323 pr dollar Amerika Serikat. Jika dihitung sejak awal tahun, Lira telah melemah 43% terhadap dollar.

Namun terlepas dari angka-angka di atas, depresiasi mendalam yang dialami Turki ini berpotensi ikut menyeret rupiah. Karena selain sesama mata uang emerging market, nilai tukar mata uang rupiah sendiri masih belum stabil karena beberapa sentimen domestik maupun eksternal yang ada.

Baca juga: Penggemar Stray Kids Jadi Korban Gempa di Turki, Pernah Tulis Surat Mengharukan

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Ahmad Mikail menjelaskan, minat investor asing di pasar obligasi terhadap Indonesia juga berpotensi mengendur. "Ini yang akan menekan nilai tukar rupiah di perdagangan besok (Senin)," ujarnya.

Namun menyiratkan jangan terlalu khawatir, Mikail meyakini kurs rupian tidak akan jatuh begitu dalam karena anjloknya mata uang Lira. Karena kondisi fundamental perekonomian Indonesia masih jauh lebih kuat ketimbang Turki meski masih sama-sama berstatus negara berkembang.

"Dari segi rating obligasi, Turki juga hanya mendapat peringkat BB- (double B minus) dari lembaga S&P. Sementara, rating kita lebih baik yaitu BBB- (triple B minus)," kata Mikail.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)