home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Malang Terkena Gempa 5.2 Skala Richter

Rabu, 08 Agustus 2018 14:31 by mikhael | 1337 hits
Malang Terkena Gempa 5.2 Skala Richter
Image Source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Setelah Lombok dan Bali, kini giliran Malang yang diguncang gempa. Tak main-main, gempa tersebut berkekuatan 5.2 skala richter. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi pada pukul 13.09 WIB.

Seperti dilansir CNN Indonesia, Titik gempa berjarak 68 km barat daya dari Kabupaten Malang. Pusat gempa terletak di 8.80 Lintang Selatan dan 112.46 Bujur Timur. Gempa terjadi pada kedalaman 13 kilometer dan BMKG menyatakan gempa tak berpotensi tsunami.

Baca juga: Update 48 Orang Tewas Akibat Gempa Potensi Tsunami Jeoang, Bagaimana Nasib WNI Di Sana?

Sebelumnya pada Juli lalu, wilayah Malang Raya juga sempat diguncang gempa lima kali berturut-turut, namun tidak menimbulkan dampak serius di wilayah Kabupaten Malang dan sekitarnya.

Kepala Stasiun Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Karangkates Musripan di Malang, Jawa Timur, mengakui gempa yang mengguncang wilayah Malang raya terjadi lima kali berturut-turut dalam rentang waktu tidak terlalu lama dari gempa sebelumnya.

Gempa pertama berkekuatan Mag:4,7 SR, terjadi pada 28 Juli 2018 sekitar pukul 07:14:01 WIB, dengan lokasi 9.44 LS,112.87 BT (134 km Tenggara Kabupaten Malang-Jawa Timur), berkedalaman 10 Kilometer: BMKG-PGR VII.

Gempa kedua berkekuatan Mag:4,7 SR, terjadi pada pukul 07:15:53 WIB, Lokasi 9.46 LS,112.84 BT (136 km Tenggara Kabupaten Malang-Jatim), Kedalaman 10 Km : BMKG-PGR VII.

Gempa ketiga berkekuatan Mag:3,6 SR, pada pukul 07:30:58 WIB, Lokasi 9.32 LS,112.86 BT (136 km Tenggara Kabupaten Malang-Jatim), Kedalaman:10 Km :BMKG-TRT.

Selanjutnya gempa keempat berkekuatan Mag:3,4 SR, pada pukul 08:10:08 WIB, Lokasi 9.50 LS,112.84 BT (140 km Tenggara Kabupaten Malang-Jatim), Kedalaman:10 Km :BMKG-PGR VII. Kemudian gempat kelima berkekuatan Mag:4,0 SR, pada pukul 08:22:04 WIB, Lokasi 9.48 LS,112.78 BT (137 km Tenggara Kabupaten Malang-Jatim), Kedalaman: 9 Km :BMKG-PGR VII.

(mdi)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)