home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Lho Area dan Larangan di Lokasi Pertemuan Bersejarah Trump-Kim Jong Un di Singapura

Selasa, 05 Juni 2018 09:48 by reinasoebisono | 4353 hits
Ini Lho Area dan Larangan di Lokasi Pertemuan Bersejarah Trump-Kim Jong Un di Singapura
Image source: The Independent

DREAMERS.ID - Sempat dibatalkan namun disebut akan tetap dijalankan sesuai rencana, Singapura yang menjadi lokasi ‘netral’ terlaksananya pertemuan bersejarah antara dua pemimpin negara yaitu Donald Trump dan Kim Jong Un mulai melakukan berbagai persiapan.

Salah satunya adalah menyisir dan mengamankan kawasan sekitar hotel yang menjadi ‘calon’ lokasi pertemuan antara Amerika dan Korea Utar itu. Diberitakan Channel News Asia via Kompas, kawasan sekitar hotel Shangri-La ditutup pada 10-14 Juni.

Kawasan itu meliputi Dunearn Road, Paterson Road, Grange Road dan Cluny Road yang ditetapkan sebagai ‘kawasan acara khusus’. Meski pertemuan tingkat tinggi itu direncanakan tanggal 12 Juni, namun pengamanan dilakukan 4 hari karena ada dialog antara perwakilan kedua negara sehubungan dengan pertemuan inti.

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

Komisaris Polisi Hoong Wee Teck mengatakan, area yang lebih kecil di dalam kawasan tersebut telah ditetapkan sebagai "kawasan khusus". Polisi akan melakukan inspeksi sangat ketat atas kendaraan dan warga yang ada di sana.

Pihak kepolisian juga melarang beberap barang berada di area tersebut. Antara lain adalah bendera, spanduk hingga bahan-bahan yang mudah terbakar. Shangri-La sendiri menjadi satu dari tiga hotel yang diyakini akan jadi lokasi pertemuan Trump-Kim Jong Un.

Dua hotel lainnya adalah The Fullerton di Marina Bay, dan Capella yang terletak di Pulau Sentosa. Donald Trump sendiri yang sebelumnya sempat merilis surat pembatalan resmi, akhirnya mengumumkan jika pertemuan tersebut akan tetap mengikuti jadwal setelah bertemu pejabat senior Korut, Kim Yong Chol.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)