home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SBY Bandingkan Kondisi Ekonomi Eranya dengan Jokowi: Ada Masalah di Negeri Ini

Sabtu, 20 Januari 2018 22:45 by reinasoebisono | 5573 hits
SBY Bandingkan Kondisi Ekonomi Eranya dengan Jokowi: Ada Masalah di Negeri Ini
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono membahas banyak hal saat jadi pembicara di pembicara di Ponpes Daar El-Qolam 3, Desa Pangkat, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Sabtu (20/1).

Selain isu gencarnya penyelidikan yang dilakukan kepada para ulama, ia juga menyinggung kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo. Terutama masalah tingkat kemiskinan dan kondisi ekonomi negara.

Melansir Kumparan, pertumbuhan ekonomi di era Jokowi belum mencapai 6%. Berbeda ketika masa pemerintahan SBY yang mampu mencapai angka 6%. Ia pun mengatakan jika masih 5%, tandanya ada masalah.

"Nah apa yang menjadi masalah dalam negeri ini, pertumbuhan ekonomi kita harus kita naikan lagi, 6 persen minimal, Alhamdulillah pas saya memimpin 6 persen, sehingga kemiskinan dan pengangguran turun tajam," ujar SBY.

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

"Sekarang 5 persen, saya tahu pemerintah Presiden Jokowi juga berusaha untuk menaikan, namun kalau masih 5 berarti ada masalah. Masalahnya lapangan pekerjaan kurang, daya beli rendah, kesenjangan menganga," katanya. 

SBY pun mengajak seluruh elemen bangsa untuk bertanggungjawab akan hal itu. Karena menurut pengungkapannya, Indonesia diramalkan pada tahun 2030 bakal menjadi negara yang tumbuh baik (emerging nation), lalu pada 2045 Indonesia diramalkan menjadi negara yang kuat (strong nation). 

"Tapi itu tidak datang dari langit. Oleh karena itu melihat prediksi jangan langsung berbesar hati, mari bekerja keras berpikir cerdas, termasuk kewajiban umat Islam," tegas SBY. "Nah harapan mereka, jangan terlalu dikekang, jangan disalahkan kalau mereka ada yang berbicara. Ini harapan rakyat, saya hanya mencatat saja, bukan pandangan SBY sendiri, tapi saudara-saudara kita,"

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)