home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Detik-Detik Kepanikan Teror Lokasi Hiburan di Manila yang Tewaskan Puluhan Jiwa

Jumat, 02 Juni 2017 16:28 by reinasoebisono | 1917 hits
Detik-Detik Kepanikan Teror Lokasi Hiburan di Manila yang Tewaskan Puluhan Jiwa
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Filipina kembali diserang aksi teror di tengah kisruh antara pemberontak dan ISIS melawan militer di daerah muslim Mindanao. Kali ini, Ibu Kota Manila terkena sasaran ledakan dan tembakan seorang teroris yang menyerang sebuah kompleks perhotelan dan lokasi hiburan.

Melansir Liputan6, lokasi yang juga tempat casino dan hotel itu berubah panik setelah seorang pria memberondong peluru ke arah layar TV, membakar meja judi dan memenuhi tas punggungnya dengan koin kasino pada lewat tengah malam, Jumat (2/6) dini hari.

Sederet video amatir dari pengunjung dan warga sekitar memperlihatkan kepanikan besar yang membuat ratusan orang berlarian karena suara ledakan dan letusan dari sang pelaku. Dilaporkan Daily Mail, setidaknya 37 jasad ditemukan di lokasi kejadian dan 50 orang lainnya dilarikan ke rumah sakit.

Baca juga: Girl Group Cherry Bullet Tertahan di Manila karena Gunung Meletus

Namun melansir Detik, pria tersebut juga sempat membakar satu area hotel yang membuat 34 orang tewas karena sebagian besar menghirup asap.

Kelompok radikal ISIS yang juga sedang gencar menyerang Mindanao dan Marawi mengklaim pelaku adalah ‘lonewolf soldier’ alias tentaranya yang berinisiatif bergerak sendiri untuk menyerang, hal ini dikonfirmasi oleh SITE Intelligence Group.

Meski begitu, kepolisian Filipina bersikeras jika kejadian ini adalah pencurian tanpa ada unsur terorisme. Sementara sang pelaku yang beraksi sendirian dilaporkan bunuh diri di area hotel. Berikut adalah video kepanikan dari lokasi kejadian.

(rei/image: Daily Mail)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)