home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

1 Warga Korsel Tewas dan 3 Terluka dalam Insiden Serangan Tembakan di Manila

Jumat, 02 Juni 2017 14:20 by tyassss | 1255 hits
1 Warga Korsel Tewas dan 3 Terluka dalam Insiden Serangan Tembakan di Manila
Image source: thesun.co.uk

DREAMERS.ID - Kedutaan Besar Korea Selatan pada Jumat (2/6), melaporkan bahwa ada satu warga Korea Selatan yang menjadi korban tewas dalam serangan tembakan yang terjadi di komplek resor penginapan di Manila dini hari.

Menurut laporan Yonhap, seorang pria bersenjata berhasil masuk ke mal yang ada di dalam komplek bernama Resorts World Manila tersebut dan melepaskan tembakan beberapa kali ke arah sebuah layar TV besar, sebelum akhirnya menuangkan bensin ke meja perjudian dan membakarnya.

Kedutaan Besar Korea Selatan di Filipina mengatakan korban yang tewas adalah seorang pria yang diperkirakan berusia 40-an diduga karena serangan jantung. Korban ditemukan di antara 36 korban tewas lainnya yang ada di lokasi tersebut, yang kemungkinan besar juga meninggal karena kehabisan nafas.

Baca juga: Bunuh Diri Masih Menjadi Penyebab No. 1 Kematian Anak Muda Korea

Ratusan orang berbondong-bondong ke pintu keluar untuk melarikan diri pada saat kejadian yang menyebabkan kekacauan. Sehingga, sekitar 54 orang telah dirawat karena cedera sejauh ini dan tiga diantaranya juga merupakan warga Korea.

Polisi Manila mengatakan bahwa mereka tidak memiliki bukti bahwa itu adalah serangan teroris melainkan diduga itu adalah sebuah perampokan. Karena, tersangka diketahui mencuri kepingan kasino senilai sekitar 110 juta peso (sekitar Rp,29,5 miliar) lalu melarikan diri dari tempat kejadian.

Tetapi, kemudian tersangka malah ditemukan tewas di sebuah ruangan di hotel yang sama yang sepertinya ia melakukan percobaan bunuh diri. Kedutaan Besar Korea Selatan sudah mengirim dua pejabat ke lokasi kejadian untuk menentukan apakah ada warga negara Korea Selatan tambahan yang terluka.

(tys/yonhap)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)