home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wacana Pemerintah Pindahkan Ibu Kota ke Luar Jawa, Ini Tanggapan Pengusaha

Rabu, 12 April 2017 11:00 by Dits | 1348 hits
Wacana Pemerintah Pindahkan Ibu Kota ke Luar Jawa, Ini Tanggapan Pengusaha
Image source: detik.com

DREAMERS.ID -Isu besar soal wacana pemerintah Jokowi-JK yang ingin memindahkan ibukota ke luar jawa kembali mencuat. Rencana memindahkan ibukota tak lagi berada di Jakarta tentunya membutuhakan dana yang sangat besar, dan pemerintah kabarnya ingin mengundang swasta jika rencana tersebut terealisasi. Lantas bagaimana tanggapan pengusaha?

Baca juga: Dapat Dana Hibah Puluhan Miliar Dari Korsel, Pemerintah Akan Pasang Ribuan CCTV di Jabodetabek

Menanggapi isu tersebut, Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Hariyadi Sukamdani, mengatakan kalau berinvestasi di ibu kota yang baru jadi sebuah hal menarik bagi dunia usaha. Menurutnya, dengan harga lahan yang masih murah dan kepastian perkembangan kota tersebut bisa membuat investasinya terjamin.

"Sebenarnya menarik juga, apalagi kalau daerah itu harga tanahnya masih murah. Bagaimana pun juga membuat kota pemerintahan pasti menarik, karena pasti berkembang," ujarnya kepada detikfinance, Rabu (12/4).

Selain itu, Haryadi juga mengatakan bahwa ada faktor lain yang bisa membuat ibu kota baru punya daya tarik tersendiri di bidang usaha. Mulai dari sisi geografis, ibu kota yang baru tentunya harus strategis dan punya akses ke kota lain yang memadai.

"Artinya jarak, kalau dibuat di wilayah terluar susah juga," terangnya.

Harga tanah yang terbilang murah serta ketersediaan lahan yang masih luas juga menjadi faktor menarik dan yang terakhir tentu ibu kota yang baru juga memiliki kelengkapan sumber daya alam (SDA) tertutama sumber air.

"Kalau energi seperti listrik kan bisa kita bangun. Cadangan air ini yang penting," tutupnya.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)