home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Korsel Ungkap Pembunuhan Kim Jong Nam atas Perintah Presiden Korut

Selasa, 28 Februari 2017 15:00 by tyassss | 2332 hits
Korsel Ungkap Pembunuhan Kim Jong Nam atas Perintah Presiden Korut
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Bukan hanya mengungkap bagaimana cara mereka dalam memberi tahu kepada warga Korea Utara tentang berita kematian kakak tiri dari Presidennya, tetapi Korea Selatan juga baru-baru ini mengungkapkan siapa ‘bos’ dari pembunuhan Kim Jong Nam.

Melansir CNN Indonesia, kematian Kim Jong Nam di bandara Kuala Lumpur dua pekan lalu merupakan kasus ‘teror’ yang diperintahkan langsung oleh pemimpin tertinggi Korut yang juga tak lain adalah adik tirinya sendiri yakni, Kim Jong Un.

"Pembunuhan Kim Jong-nam merupakan tindakan teror sistematis yang diperintahkan oleh Kim Jong Un. Operasi dilaksanakan oleh dua kelompok pembunuh dan satu kelompok pendukung," ungkap seorang anggota parlemen Korsel, Kim Byung Kee, setelah bertemu dengan pejabat intelijen pada Senin (27/2).

Kim Byung Kee juga menjabarkan bahwa Kim Jong Un lah yang telah menunjuk Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Keamanan Nasional untuk melaksanakan tugas ini dan kedua kementrian tersebut membuat dua kelompok untuk merekrut dua orang pembunuh perempuan.

Baca juga: Keponakan Ganteng Kim Han Sol Juga Diprediksi Bisa Warisi Tahta Kim Jong Un

Dua perempuan terduga sebagai pelaku pembunuhan yang sudah ditahan pihak Malaysia diketahui bernama Doan Thi Huong asal Vietnam dan Siti Aisyah asal Indonesia. Doan Thi Huong adalah sosok yang direkrut oleh kelompok pertama yang terdiri dari anggota Kementerian Keamanan Negara Korut bernama Ri Jae Nam, dan pejabat Kemlu Korut, Ri Ji Hyon.

Sedangkan, Siti Aisyah direkrut oleh kelompok kedua yang terdiri dari anggota Kementerian Keamanan Negara Korut, O Jong-gil, dan satu perwakilan dari Kemlu Korut, Hong Song Hac. Kedua kelompok ini bekerja terpisah dan baru kemudian bertemu di Malaysia untuk menjalankan aksinya.

Selain itu, Byung Kee juga mengungkapkan satu kelompok pendukung untuk melancarkan rencana pembunuhan ini terdiri dari seorang diplomat Kedutaan Besar Korut di Kuala Lumpur dan satu staf maskapai penerbangan Koryo.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)