home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sah, Donald Trump Larang 7 Warga Negara Muslim Masuki Amerika Serikat

Minggu, 29 Januari 2017 13:42 by tyassss | 3690 hits
Sah, Donald Trump Larang 7 Warga Negara Muslim Masuki Amerika Serikat
Image source: tumblr.com

DREAMERS.ID - Setelah resmi menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat ke-45, Donald Trump sudah mulai menjalani visi dan misi serta program kerja yang sudah direncanakannya. Salah satunya adalah rencana pelarangan imigran muslim untuk datang ke negara yang dipimpinnya tersebut.

Melansir dari CNN, Presiden Trump sudah mulai melaksanakan rencana tersebut dengan menanda tangani Perintah Eksekutif berisikan penangguhan penerimaan pengungsi dan penerapan pengawasan ketat bagi wisatawan dari sejumlah negara Muslim.

Bersifat sementara, keputusan ini memastikan pemerintah menangguhkan seluruh program penempatan pengungsi di Amerika selama sekitar 120 hari ke depan. Adapun 7 negara yang dilarang adalah Iran, Irak, Libya, Somalia, Sudan, Suriah, dan Yaman. Amerika tidak akan mengeluarkan izin visa selama 90 hari bagi imigran dari negara tersebut.

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

Dengan begitu, perintah ini juga berdampak pada pengurangan jumlah pengungsi Suriah di Amerika. Keputusan ini juga bertujuan memperketat aturan pemeriksaan bagi imigran dan wisatawan dari sejumlah negara Muslim yang dikategorikan memiliki risiko terorisme cukup besar.

"Saya membangun langkah-langkah baru ini untuk menjaga teroris 'Islam radikal' keluar dari AS. [Saya] tidak ingin mereka di sini. Kami hanya ingin menerima orang-orang yang mau mendukung dan mencintai warga Amerika," ujar Trump seperti dikutip Reuters dan CNN, Sabtu (28/01).

(tys/cnn indonesia)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)