home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Niat Tegur Pengendara Motor, Polisi Ini Malah Ditendang dan Diseret 1 Kilometer

Selasa, 10 Januari 2017 15:00 by reinasoebisono | 2548 hits
Niat Tegur Pengendara Motor, Polisi Ini Malah Ditendang dan Diseret 1 Kilometer
Image source: Viva

DREAMERS.ID - Miris, karena niat baik dan menegakkan peraturan justru dibalas perbuatan tak pantas. Kira-kira hal itu yang terjadi saat penertiban lalu lintas di daerah Penjaringan, Jakarta Utara. Seorang polisi mengalami luka-luka karena berusaha menegur pengguna lalu lintas.

Melansir laman portal berita Polri, Tribatanews via Viva, Bripka Alfian hendak memberhentikan seorang pengendara motor di kawasan lampu merah Pluit karena kedapatan melanggar ketentuan lalu lintas. Namun pengendara yang belakangan diketahui bernama Ilham itu justru memacu kendaraannya lebih kencang.

Tak sengaja, seragam Bripka Alfian pun tersangkut di bagian belakang sepeda motor dan ikut terseret sepanjang 1 kilometer. Tak hanya itu, Ilham yang diketahui masih berusia 19 tahun itu pun sempat beberapa kali menendangi Bripka Alfian agar terlepas dari motornya.

Baca juga: Ternyata Ini Alasan Mobil Patwal Terobos Iring-iringan KTT ASEAN Hingga Dimaki Sesama Polisi

"Pelaku bukannya berhenti, malah memacu motornya lebih kencang lagi sambil menendangi Bripka Alfian yang saat itu sedang tersangkut," tulis Tribratanews.


Image source: Viva

Untungnya, setelah 1 kilometer terseret, warga di dekat Hotel Tematik yang melihat ikut membantu menghadang motor pelaku dan polisi tersebut bisa diselamatkan. Bripka Alfian dilaporkan mengalami luka di kedua dengkul karena tergesek aspal. Rompi dan celananya pun rusak berat, termasuk handy talkie. Serta terdapat foto lain yang memperlihatkan luka-luka Bripka Alfian.

Sementara sang pelaku berhasil dibekuk, kejadian ini membuat heboh pengguna jalan di sekitar. Namun hingga kini belum diinformasikan apakah sang pelaku berkendara dalam keadaan mabuk, pengaruh obat-obatan atau tidak.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)