home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mulai Digelar Minggu Depan, Sidang Ahok Diprediksi Makan Waktu Lama

Kamis, 08 Desember 2016 10:30 by muthiasp | 1539 hits
Mulai Digelar Minggu Depan, Sidang Ahok Diprediksi Makan Waktu Lama
Image source: poskota

DREAMERS.ID - Pada Selasa 13 Desember mendatang, sidang kasus dugaan penistaan agama atas tersangka Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, rencananya akan digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara. Sidang ini pun diprediksi akan berjalan dalam waktu yang cukup lama.

Menurut Humas PN Jakarta Utara, Hasoloan Sianturi mengatakan bahwa sidang Ahok bisa saja memakan waktu lebih dari lima bulan, seperti yang ditentukan dalam undang-undang. Apalagi jika lebih banyak saksi-saksi yang dihadirkan di persidangan.

“Bisa lebih lima bulan. Kalau ada dari jaksa atau terdakwa punya saksi-saksi yang diluar dari BAP atau dakwaan mungkin saja dihadirkan ya otomatis akan bertambah waktu sidang,” ujar Hasoloan, melansir Liputan6.com (8/12).

Baca juga: Jika Ditugaskan Megawati Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Di Pilkada Jakarta?

Hal tersebut bisa terjadi karena misalnya masing-masing pihak memiliki saksi baru. Ia pun menambahkan, jika persidangan tidak berjalan lancar seperti saksi yang belum bisa hadir atau tim jaksa atau penuntut umum berhalangan hadir, maka akan menambah panjang proses sidang.

Lebih lanjut, Hasoloan memastikan bahwa proses sidang Ahok tidak bisa atau dipaksa dipercepat maupun diperlambat. Usulan agar sidang digelar di luar PN Jakarta Utara pun masih dikoordinasikan dengan pihak kepolisian, begitu pula dengan strategi pengamanan selama jalannya sidang.

(mth/liputan6)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)