home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bogor Jadi Kota Kedua Terburuk Bagi Pengendara Menurut WAZE

Sabtu, 17 September 2016 14:00 by Dits | 1735 hits
Bogor Jadi Kota Kedua Terburuk Bagi Pengendara Menurut WAZE
image source: beritasatu.

DREAMERS.ID - Aplikasi navigasi bagi pengendara, Waze, baru-baru ini merilis Indeks Kepuasan Pengendara di berbagai kota di dunia.

Data itu diambil dari para pengguna Waze di 38 negara dan 235 kota di seluruh dunia. Dari data tersebut angka 10 menunjukkan tingkat pengendara paling puas dan angka 1 sebaliknya.

Dikutip dari Waze.com, secara global Waze memiliki 65 juta pengguna aktif tiap bulan di 185 negara. Waze memilih negara dan kota yang disurvei berdasarkan data kota mana yang memiliki 20 ribu lebih pengguna aktif tiap bulan untuk memastikan hasil survei lebih akurat.

Dari daftar Indeks itu Kota Bogor menjadi kota kedua terburuk bagi pengendara setelah Kota Cebu, Filipina.

Baca juga: Hadirkan Fitur Serupa pada Maps, Google Dikabarkan Bakal Matikan Waze

Bogor berada di peringkat 185 dengan tingkat kepuasan 2,15. Selain Bogor, Denpasar, Bandung, Surabaya, dan Jakarta masuk dalam daftar sepuluh kota terburuk bagi pengendara versi Waze.

Bogor yang terkenal dengan julukan Kota Seribu Angkot memang hingga kini masih berkutat dengan masalah kemacetan akibat jumlah kendaraan tidak sebanding dengan panjang jalan yang ada dan sederet permasalahan lain seperti perparkiran, angkot, dan pungutan liar.

Berikut daftar 10 kota terburuk bagi pengendara di dunia menurut Waze:

186: Cebu, Philippines; 1.15 
185: Bogor, Indonesia; 2.15
184: San Salvador, El Salvador, 2.85
183: Denpasar, Indonesia; 2.89
182: Bandung, Indonesia; 3.00
181: Surabaya, Indonesia; 3.14
180: Cali, Colombia; 3.22
179: Guatemala, Guatemala; 3.36
178: Jakarta, Indonesia; 3.37
177: Maceio, Brazil; 3.37

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)