home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Empat WNI Terakhir yang Disandera Kelompok Abu Sayyaf Berhasil Dibebaskan

Kamis, 12 Mei 2016 10:33 by Dits | 1082 hits
Empat WNI Terakhir yang Disandera Kelompok Abu Sayyaf Berhasil Dibebaskan
Image source: merdeka.com

DREAMERS.ID - Kelompok militan Abu Sayyaf dilaporkan telah membebaskan empat orang sandera WNI lainnya yang telah diculik dari tanggal 15 Maret lalu. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo dalam konferensi pers di Istana Negara.

Presiden juga mengungkapkan kalau proses pembebasan ini adalah hasil kerja keras antara pemerintah Indonesia yang dibantu otoritas Filipina "Saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Filipina yang telah memberikan kerja sama yang sangat baik dalam dua kali pembebasan WNI kita," kata Jokowi pada Rabu (10/5) kemarin.

Seperti diketahui, dua kapal Indonesia yakni kapal tunda TB Henry dan kapal tongkang Cristi dibajak di perairan perbatasan antara Filipina dan Malaysia. Empat awak kapal tunda TB. Henry bebas setelah perusahaan membayarkan tebusan.

Baca juga: Daftar Negara yang Sudah Terima Kedatangan Warga Negara Indonesia

Sebulan terakhir, mereka disekap oleh kelompok Abu Sayyaf pimpinan Alan Bagade di Barangay, Silangkan, Indanan, Sulu. Pihak yang melakukan operasi pembebasan ini diduga dilakukan oleh Tim Bais TNI dan Pusintel Angkatan Darat dibantu petinggi Pasukan Pembebasan Nasional Moro (MNLF)

Sebelumnya, 10 Warga Negara Indonesia (WNI) yang sempat disandera kelompok militan Abu Sayyaf di Filipina telah dibebaskan pada Minggu (1/5) siang. Seorang yang tidak diketahui secara misterius meninggalkan mereka di depan rumah Gubernur Sulu, Abdusakur Tan. Diketahui saat dibebaskan seluruh WNI dalam kondisi sehat.

(dits/Merdeka/Kompas)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Marsha Cahya (OC), D O EXO , Lu Han, Jungshin CN Blue, Kim Wobin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)