home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mulai Beroperasi Hari Ini, Bus 'Pinky' Transjakarta Diapresiasi Demi Cegah Pelecehan Seksual

Jumat, 22 April 2016 10:30 by fzhchyn | 1873 hits
Mulai Beroperasi Hari Ini, Bus 'Pinky' Transjakarta Diapresiasi Demi Cegah Pelecehan Seksual
Image source: koran-jakar

DREAMERS.ID - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok telah meresmikan bus Transjakarta khusus penumpang wanita pada Kamis (21/4) kemarin. Mulai hari ini, Transjakarta tersebut akan beroperasi dari pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB yang berangkat dari koridor I (Blok M - Kota).

Bagi kalangan wanita, adanya Transjakarta tersebut disambut sangat baik. Mereka justru merasa lebih aman. "Kalau bisa Busway (Transjakarta) kayak gini diperbanyak lagi armadanya, ngerasa lebih nyaman, dan enggak was-was sama pelecehan seksual dalam bus," ujar Risma (20) salah satu pengguna jasa Busway yang ditemui di halte Dukuh Atas, Jakarta, Jumat (22/4).

Bus gandeng berkapasitas 38 penumpang duduk dan 80 berdiri ini memiliki susunan tempat duduk berbeda dengan bus Transjakarta biasa. Kursi dalam bus khusus itu menghadap ke depan, tidak seperti Transjakarta biasa yang menghadap ke samping.

Baca juga: Catat! Bus Transjakarta Hanya Operasikan 13 Rute Ini Selama 2 Minggu ke Depan

Seperti diketahui, tepat di Hari Kartini kemarin, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan dua unit bus Transjakarta khusus penumpang wanita. Bus ini diberi nama bus 'pinky'.

Dua unit bus diluncurkan oleh Ketua Tim Penggerak (TP) PKK DKI Jakarta Veronica Tan didampingi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Kadishubtrans Jakarta, Andri Yansyah, Dirut PT TransJakarta, Budi Kaliwono.

Ahok mengatakan bus ini diluncurkan sebagai bagian dari memberikan pelayanan pada penumpang wanita yang mayoritas risih berhimpitan dengan penumpang pria. "Kita harapkan bus ini enggak ada hubungan dengan emansipasi wanita. Tapi luncurkan pas hari Kartini. Kita sadar di kota besar ini heterogen. Ada wanita yang risih berhimpitan dengan pria. Bus ini tentu yang kita harapkan bisa membuat kita nyaman," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (21/4).

Source:
Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)