home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ratusan Anggota Polisi Siap Amankan Paskah dan Libur Panjang

Kamis, 24 Maret 2016 20:16 by Dits | 1870 hits
Ratusan Anggota Polisi Siap Amankan Paskah dan Libur Panjang
Image source: merdeka.com

DREAMERS.ID - Aparat gabungan dari Polresta Depok, BKO Polda Metro Jaya, Kodim 0508, Sat Pol PP, Dishub, dan Pokdar Kamtibmas, disiagakan untuk mengamankan Hari Raya Paskah mulai Kamis (24/3) hingga Minggu (28/3).

Baca juga: Lucunya, Taylor Swift dan Adik Laki-lakinya ‘Bertempur’ Telur di Perayaan Paskah

"Total ada 836 personel yang disiagakan dalam rangka pengamanan Paskah dan libur panjang," kata. Kapolresta Depok, Kombes Pol Dwiyono, Kamis (24/3).

Dwiyono mengungkapkan, pengamanan tersebut dilakukan di beberapa titik, seperti gereja, tempat rekreasi dan Tol Jagorawi karena diprediksi arus lalu lintas meningkat.

"Diperkirakan tingginya kepadatan lalu lintas warga yang berakhir pekan ini," ungkapnya.

Gereja yang diamankan sebanyak 154 titik yang tersebar di wilayah hukum Polresta Depok. Sedangkan gereja yang dekat dengan masjid 18 buah. "Ada personel yang disiagakan disana baik berpakaian resmi dan non formal," katanya.

Selain itu, pihaknya juga bekerjasama dengan pemuda gereja setempat untuk bersama-sama jaga keamanan gereja. Karena mereka akan lebih mengetahui siapa saja anggota jemaatnya. "Pemuda gereja lebih mengenal jemaat yang biasa beribadah di rumah ibadah," ucapnya.

Dia menambahkan, semua lokasi yang dianggap rawan sudah ditempatkan anggota kepolisian. Demikian juga di tempat-tempat rekreasi, perbelanjaan, dan di Tol Jagorawi. "Selain berkaitan dengan perayaan Paskah, juga berkaitan dengan long weekend, di mana aktivitas warga di luar rumah diperkirakan tinggi," ujar Dwiyono.

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)