home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Warga Bandung Tak Rela Ridwan Kamil Maju Pilgub DKI, Apa Alasannya?

Rabu, 27 Januari 2016 10:30 by Dits | 1239 hits
Warga Bandung Tak Rela Ridwan Kamil Maju Pilgub DKI, Apa Alasannya?
Image source: youtube.com

DREAMERS.ID - Kabar pencalonan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Pilgub DKI 2017 memang belum jelas. Apalagi Emil, sapaan akrab Ridwan, belum juga memberikan sikap tegas.

Namun Warga Bandung tak rela jika Emil secepat itu ikut bersaing melenggang ke DKI Jakarta. "Saya enggak rela kalau Ridwan Kamil ke Jakarta. Dia asli putra daerah. Saya ingin Kang Emil bisa mengurusi Bandung saja, saya melihat ada perubahan selama ini," kata Yudha Triatmadja (27) warga Antapani Bandung pada merdeka.com, Selasa (26/1)

Dia ingat semasa kampanye lalu. Kala itu, Emil menjanjikan transportasi massal yang memadai untuk warga Bandung, penataan PKL menyeluruh, infrastruktur.

"Sekarang ini belum semua dituntaskan. Ingatlah Pak Wali Kota janjinya. Jangan dulu secepat itu, banyak pekerjaan rumah yang belum diselesaikan," ungkap karyawan swasta tersebut.

Rifki Darma Saputra (28) menyatakan, serupa. Dia tidak ingin sosok yang menonjol untuk kemudian dengan cepat melenggang ke Jakarta. Menurutnya tolak ukur Indonesia berubah tidak harus melulu dilihat dari kemajuan di Jakarta.

Baca juga: Puan Maharani Tegaskan AHY & Ridwan Kamil Tak Akan Mungkin Jadi Cawapres Ganjar

"Biarkan Bandung punya Ridwan Kamil, Surabaya punya Risma dan Jakarta punya Ahok," ujar Rifki salah satu PNS di Kota Bandung ini.

Dia mengaku cukup mengagumi sosok Ridwan Kamil. Menurutnya warga Bandung juga tidak ingin Emil secepat itu melenggang ke DKI Jakarta. "Kalau sudah beres PR di Bandung. Ya dua periode saja, baru itu hak dia. Tapi yang penting beresin dulu saja Bandungnya biar enggak macet," tuturnya.

Ridwan Kamil sendiri memang belum tegas mengenai sikap apakah akan ikut Pilkada DKI Jakarta atau tidak. Gerindra yang kepincut sosoknya optimis jika Emil akan turut pada penjaringan Cagub DKI Jakarta. "Saya pasti ambil keputusan yang terbaik yang positifnya paling banyak, yang negatifnya paling sedikit," kata Emil di Bandung, Selasa (26/1). Emil pun mengaku masih fifty-fifty untuk menghadiri penjaringan Gerindra yang bakal dilakukan di Jakarta, Rabu (27/1) besok.

Source:
Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)