home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wow, Pria Ini Beli Mobil Pakai Uang Receh!

Selasa, 19 Januari 2016 20:03 by Dits | 1836 hits
Wow, Pria Ini Beli Mobil Pakai Uang Receh!
Image source: huffingtonp

DREAMERS.ID - Biasanya orang lebih memilih menggunakan credit untuk membeli sebuah mobil dibandingkan membayar langsung dengan uang tunai. Selain merepotkan, membawa uang tunai yang banyak juga berbahaya.

Namun seorang pria di Cina ini cukup unik saat dirinya ingin membeli sebuah mobil. Pasalnya pria yang berprofesi sebagai penjual permen ini membeli mobil truk baru dengan uang receh pecahan logam dan kertas!


image source: Huffington Post

Dilansir dari laman the Huffington Post, pria bernama Cai itu membeli truk di sebuah dealer mobil di Zhanjiang, Provinsi Guangdong, sebelah tenggara China pekan lalu seharga Rp 166 juta. Diperkirakan total uang yang diberikan Cai mencapai berat hampir setengah ton.

"Aku belum pernah melihat uang tunai sebanyak ini," ujar manajer penjualan dealer Gu Liyuan.


image source: Huffington Post

Menurut manajer dealer Yang Huai mengatakan Cai adalah pelanggan setia dan sudah membeli empat mobil di tempat yang sama.

Menurut South China Morning Post, diperlukan waktu lebih dari sepuluh jam dan 13 karyawan buat menghitung uang yang diberikan Cai buat membeli truk itu.

Cai yang selama ini menjual permen dan biskuit kepada penduduk desa mengatakan dia biasanya dibayar dengan uang receh dan akhirnya uang itu ia menumpuk terlalu banyak dan sulit untuk ditukar ke bank.

"Meski orang mungkin menilaiku dengan hina karena membayar pakai uang receh tapi memang hanya itulah yang ku punya dan aku harap orang lain mau menerimanya," tutur Cai.

Source:
Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)