home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bangun Tembok Pemisah Antara Si Miskin dan Si Kaya, Negara Ini Tuai Kecaman

Sabtu, 26 Desember 2015 23:00 by fzhchyn | 4008 hits
Bangun Tembok Pemisah Antara Si Miskin dan Si Kaya, Negara Ini Tuai Kecaman
image source: CEN/dailyma

DREAMERS.ID - Di Ibu Kota Lima, Peru, ada tembok yang memisahkan kawasan si kaya dan si miskin. Tembok setinggi 10 kaki atau sekitar tiga meter itu dibangun supaya kaum miskin tidak mencuri harta si kaya. Sejumlah warga pun mengecam tembok itu karena dinilai memalukan dan merendahkan kaum miskin.

Dinding yang dijuluki 'Tembok Berlinnya Peru' itu terbuat dari semen dan batu bata serta dilengkapi kawat duri di bagian atasnya. Tembok itu memisahkan kawasan San Juan de Miraflores dan Surco, seperti dilansir koran The Daily Mail, Selasa (22/12).


Image source: CEN/dailymail.co.uk

Dilihat dari atas dengan kamera dari pesawat tanpa awak atau drone, tembok yang terbentang itu memisahkan kawasan perkotaan Las Casuarinas, tempat tinggal orang kaya, dan kawasan kumuh orang miskin Vista Hermosa.

"Rumah-rumah kumuh dengan atap bedeng itu sangat kontras dengan rumah-rumah berharga jutaan dolar yang berjarak hanya beberapa kilometer," ujar laporan media lokal.



Image source: CEN/dailymail.co.uk

Baca juga: Akhirnya Terungkap Fakta Penemuan Tengkorak 'Alien', Lalui Tahap Operasi Canggih?

Para demonstran yang mengutuk tembok itu mengecat dinding tembok dengan mural dan tulisan-tulisan berisi kecaman.

Menurut lembaga Oxam, kesenjangan antara si kaya dan miskin di Amerika Latin memang masih yang tertinggi di dunia. Pada 2014 laporan menyebutkan satu persen orang kaya di Amerika Latin memiliki harta sebesar 41 persen dari seluruh nilai kekayaan di benua itu.

(fzh)

Source:
Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)