home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

DreamersRadio.Com Tunjukkan Eksistensi Radio Streaming di Indonesia Broadcasting Expo 2014!

Jumat, 31 Oktober 2014 11:13 by syaifan | 2456 hits
DreamersRadio.Com Tunjukkan Eksistensi Radio Streaming di Indonesia Broadcasting Expo 2014!
dreamersradio.com/ahdiar

DREAMERSRADIO.COM - Pesatnya perkembangan dunia teknologi khususnya dibidang teknologi informasi mau tak mau memaksa banyak aspek kehidupan untuk mengikuti arus perkembangan tersebut. Salah satu bidang yang sangat terpengaruh dari perkembangan tadi, tentu saja adalah media penyiaran.

Internet sebagai sarana penting untuk mendapatkan informasi kini dirasakan sangat penting kehadirannya karena hampir semua media penyiaran khususnya di Indonesia sangat membutuhkan internet. Termasuk salah satu radio streaming terbaik di Indonesia, DreamersRadio.Com.

Diundang secara resmi di event bergengsi Indonesia Broadcasting Expo 2014, DreamersRadio.Com pun berbagi mengenai konvergensi media khususnya eksistensi web radio di Indonesia kepada peserta workshop yang dilangsungkan di kawasan terpadu Trans Studio Bandung pada Kamis (30/10) kemarin.

Menurut Daniel T. Hartono, CEO Mediaworks Indonesia dan DreamersRadio.Com, saat ini kehadiran radio di Indonesia justru sedang memasuki masa jayanya kembali. Hal ini tentu saja terjadi karena adanya internet yang mengakibatkan munculnya new media style seperti web radio atau radio streaming.

“Hingga saat ini, radio masih memiliki pendengar dan akan tetap terus didengarkan. Kalau diperhatikan lagi, saat ini sedang terjadi pergeseran yang begitu jelas dalam cara mendengarkan radio. Saat ini hampir jarang ditemukan orang mendengarkan radio dengan menggunakan pesawat,” kata Daniel.

Baca juga: Aaron Ashab Hadir di Fridaykustik, Penonton Temukan Kejanggalan Saat Live Streaming!

Lanjut Daniel, dengan hadirnya internet, ponsel pintar dan berbagai macam jenis gadget lainnya, justru akan semakin memudahkan pendengar untuk mengakses radio di mana pun dan kapan pun. Bahkan saat ini, pendengar juga bisa mendapatkan pengalaman baru dalam mendengarkan radio yang jauh berbeda dengan radio konvensional lainnya.

“Mendengarkan radio saat ini akan semakin lebih mudah dan jauh lebih menyenangkan. Contohnya di DreamersRadio.Com, kalian bisa mendengarkan radio sambil membaca artikel-artikel yang ada di dalam website kita. Belum lagi dengan program FridayKustik setiap jum’at malam yang juga menampilkan visual artis penampil secara live dan real time,” jelasnya lagi.

Dan yang paling menentukan dari kelangsungan web radio ini, tentu saja adalah para pendengarnya yang berasal dari kalangan anak muda. Seperti yang diketahui, saat ini anak muda sangat berperan penting sebagai pengguna internet dan pendengar radio streaming tadi.

“Anak muda adalah pihak yang paling diuntungkan sekaligus menjadi tolak ukur untuk kesuksesan sebuah radio streaming di masa depan nanti. Karena mereka adalah masa depan, begitu juga dengan DreamersRadio.Com, karena radio streaming adalah masa depan,” pungkas Daniel.

Tuh kan, Dreamers. Masih mau dengerin radio lain? DreamersRadio.Com aja, deh! ^^ (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)