home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Anak-anak di Gaza Alami Malnutrisi Parah, Sampai Tak Punya Tenaga Untuk Menangis!

Senin, 18 Maret 2024 13:52 by reinasoebisono | 680 hits
Anak-anak di Gaza Alami Malnutrisi Parah, Sampai Tak Punya Tenaga Untuk Menangis!
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Badan anak-anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak-anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak-anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah.

Mirisnya, anak-anak di sana bahkan dilaporkan tidak punya tenaga untuk menangis. Pihak UNICEF mengatakan jika ada tantangan birokrasi yang sangat besar untuk memindahkan truk-truk bantuan ke Gaza.

"Ribuan lainnya terluka atau kami bahkan tidak dapat memastikan di mana mereka berada. Mereka mungkin terjebak di bawah reruntuhan... Kami belum pernah melihat tingkat kematian anak-anak sebesar itu di hampir semua konflik lain di dunia," kata Direktur Eksekutif UNICEF Catherine Russell mengatakan kepada program "Face the Nation" CBS News pada hari Minggu, seperti dikutip dari Reuters dan Al Arabiya, Senin (18/3/2024).

"Saya pernah berada di bangsal anak-anak yang menderita malnutrisi anemia parah, seluruh bangsal benar-benar sepi. Karena anak-anak, bayi... bahkan tidak punya tenaga untuk menangis," ujarnya.

Kritikan internasional meningkat terhadap Israel karena semakin banyaknya korban jiwa dalam perang tersebut. Melansir Detik, pakar PBB mengatakan jika Israel menghancurkan sistem pangan Gaza sebagai bagian dari ‘kampanye kelaparan’ yang lebih luas, sementara Israel menolak tuduhan tersebut.

Laporan dari Kementerian Kesehatan di Gaza, serangan militer tersebut telah membuat hampir seluruh penduduknya yang berjumlah 2.3 juta orang mengungsi dan menyebabkan krisis kelaparan, meratakan sebagian besar wilayah tersebut dan menewaskan lebih dari 31.000 orang. Karena itu selalu digaungkan tuduhan genosida yang masih diselidiki Pengadilan Dunia.

UNICEF menyatakan bahwa satu dari tiga anak di bawah usia 2 tahun di Gaza utara sekarang mengalami kekurangan gizi akut dan kelaparan akan segera terjadi.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jakarta yang akan memilih Gubernurnya alias Pilgub di akhr tahun 2024 ini diprediksi masih akan jadi persaingan terpanas pemilihan kepala daerah Se Indonesia. Walaupun, statusnya sudah tidak lagi menjadi ibu kota negara Republik Indonesia....
  • HOT !
    Princess of Wales Kate Middleton belum lama ini mengumumkan kondisi kesehatannya dan mengonfirmasi ia mengidap kanker lewat sebuah video penuh haru. Pakar atau ahli Bahasa tubuh pun membeberkan arti dari gestur tubuh Kate Middleton....
  • HOT !
    Beberapa minggu belakangan kembali menyebar rumor heboh tentang Ibu Negar Perancis, Brigitte Macron yang disebut terlahir sebagai pria dan menjadi transgender wanita di kemudian hari. Padahal, rumor itu sudah berhembus tahun lalu dan dibawa ke pengadilan oleh Brigitte Macron dan ia memenangkan kasus fitnah melawan jurnalis yang mengklaim hal tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)