home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Cak Imin Sempat Sebut Namanya Jadi Kandidat Ketua Tim Pemenangan, Najwa Shihab: Tidak Akan

Senin, 18 September 2023 22:00 by reinasoebisono | 385 hits
Cak Imin Sempat Sebut Namanya Jadi Kandidat Ketua Tim Pemenangan, Najwa Shihab: Tidak Akan
Image source: Ayo Jakarta

DREAMERS.ID - Bakal calon wakil presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sempat mengatakan jika nama Najwa Shihab masuk ke dalam salah satu kandidat ketua tim nasional pemenangan Anis-Cak Imin (Timnas Amin) di Pilpres 2024 mendatang.

Hal ini tentu menarik perhatian public, meski Cak Imin mengatakan ada beberapa nama lain yang digodok dan semuanya masih dalam pertimbangan sehingga belum ada keputusan resmi. Ia mengatakan jika Timnas Amin masih mencari sosok yang sesuai sebagai ketua.

"Salah satu ada Najwa Shihab dan macam-macam, banyak nama,," ucap Cak Imin di Surabaya, Senin (18/9). "Masih belum dikonklusi,"

Di tempat terpisah, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan ada 21 nama yang tengah dipertimbangkan untuk dijadikan ketua Timnas Amin di Pilpres 2024. Jazilul menyampaikan formasi timnas pemenangan AMIN itu akan berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari partai politik hingga teknokrat.

"Oh sudah ada 21 nama yang dipertimbangkan," kata Jazilul.

Baca juga: Momen ‘Guncangan’ Prabowo Ke Anies, ‘Kalau Kontestasi Tidak Keras Namanya Bukan Pilihan Rakyat’

Hal ini langsung direspon oleh Najwa Shihab melalui Instagram Story akun miliknya @najwashihab, Senin (18/9) hari ini juga.  Ia menegaskan tidak akan menjadi bagian dari timses manapun di bursa Pilpres 2024.

"Saya tidak akan menjadi bagian dari timses kandidat mana pun pada Pilpres 2024," tulis Najwa. "Saya tidak pernah diajak komunikasi apalagi ditawari posisi ketua timses oleh capres manapun,"

Dihubungi via CNN Indonesia, Najwa mengatakan jika sikapnya di Pilpres dan Pileg 2024 akan memposisikan dirinya sebagai bagian dari Masyarakat sipil yang independent.

"Khususnya komunitas pers, dalam mengawal proses transisi demokratik itu agar berlangsung tidak hanya sekadar baik tapi juga berkualitas," kata dia.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)