home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ada Oknum Artis Korea Menghindari Wamil dengan Alasan Bisa Melihat Hantu Hingga Sengaja Cedera

Jumat, 13 Januari 2023 12:30 by muthiasp | 925 hits
Ada Oknum Artis Korea Menghindari Wamil dengan Alasan Bisa Melihat Hantu Hingga Sengaja Cedera
Image source: Netflix

DREAMERS.ID - Kepada outlet media YTN, pengacara Yoon Byung Kwan yang menjabat sebagai petugas yudisial di Administrasi Tenaga Kerja Militer mengungkap berbagai cara selebriti Korea untuk menghindari wajib militer, salah satunya mengaku dapat melihat hantu.

Yoon Byung Kwan berbagi, "Ada kasus di mana selebriti dengan sengaja merusak giginya dan dibebaskan dari dinas militer. Ada seorang selebriti yang mengatakan bahwa dia bisa melihat hantu dan berpura-pura mengalami gangguan jiwa."

"Ada berbagai kasus ketika individu mencampurkan darah atau obat-obatan. dalam tes urin mereka untuk menghindari dinas militer. Ada beberapa contoh mereka akan menjalani operasi di bahu mereka untuk membuatnya terkilir dengan sengaja," paparnya.

Mantan petugas kejaksaan itu menjelaskan lebih lanjut tentang kasus di mana oknum tersebut mengaku melihat hantu. Dia berbagi, "Dalam kasus 'melihat hantu', mereka tidak secara otomatis dibebaskan."

Baca juga: Jaehyun NCT, Kim Woo Seok, dan Hyesung VANNER Mulai Wajib Militer Hari Ini

"Mereka perlu mendapatkan diagnosis lembaga medis profesional untuk ditempatkan sebagai pekerja layanan sosial atau dibebaskan dari layanan. Selebriti yang mengaku dapat 'melihat hantu' dinilai sebagai kelas 4, tapi ketahuan dan dibatalkan."

Yoon Byung Kwan melanjutkan, " Ada cara-cara yang tak terbayangkan orang mencoba menghindari dinas militer, seperti berpura-pura tuli. Saya mendengar beberapa orang bahkan memotong jari mereka atau bahkan buah zakar mereka di masa lalu. Saya benar-benar tidak tahu mengapa orang mau melakukan sejauh itu."

Untuk mencegah penghindaran wajib militer seperti itu, pengacara Yoon berkata bahwa tingkatan hukuman untuk pelanggaran Undang-Undang Dinas Militer harus diperkuat.

Ia menunjukkan bahwa tindakan saat ini cukup lemah (dalam kasus melukai diri sendiri atau berbohong akan dihukum1 sampai 5 tahun penjara). Ia juga mencontohkan, Disnaker atau Instansi terkait juga harus memperkuat penyidikan untuk menindak kasus-kasus tersebut.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)