home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

1,2 Juta Vaksin Corona Mendarat, Siapa yang Pertama Terima Vaksin?

Senin, 07 Desember 2020 15:10 by RandyW | 349 hits
1,2 Juta Vaksin Corona Mendarat, Siapa yang Pertama Terima Vaksin?
Image Source: kompas.com

DREAMERS.ID - Vaksin Covid-19 buatan Sinovac dari Tiongkok sudah tiba di Indonesia pada Minggu (6/12/2020). Presiden Joko Widodo menyebutkan yang tiba di tanah air sebanyak 1,2 juta vaksin, dan masih ada 8 juta vaksin yang akan datang dalam bentuk bahan baku.

Jokowi pun mengatakan untuk dilakukannya vaksinasi masih menunggu proses izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). "Artinya kita bisa segera mencegah meluasnya wabah COVID-19."

"Tapi untuk memulai vaksinasi masih memerlukan tahapan-tahapan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan," kata Jokowi di kutip dari video yang diunggah di kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Mengutip keterangan dari Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Airlangga Hartanto sempat membeberkan kelompok prioritas pertama yang mendapatkan vaksin.

Baca juga: Yuk Baca Kabar Baik Yuk! Berita Terbaru Pengguna Sinovac di Tengah Lonjakan Varian Omicron

Melansir dari laman Detik, kelompok pertama yang dipriotitaskan mendapat vaksin corona adalah tenaga medis, layanan kesehatan, TNI/Polri, dan aparat hukum yang diperkirakan butuh sekitar 3,5 juta dosis vaksin.

Kelompok selanjutnya tokoh masyarakat, tokoh agama, perangkat daerah, yang jumlahnya sekitar 5 juta orang. Setelah itu disusul oleh tenaga pendidik yang terdiri dari guru PAUD, TK, SD, SMP, SMA, dan dosen perguruan tinggi swasta maupun negeri dengan total 4,3 juta dosis.

"Aparat pemerintah pusat, daerah, legislatif, 2,3 juta (dosis). Penerima bantuan pembayaran iuran BPJS yang jumlahnya sebesar 96 juta. Semuanya itu totalnya 102 juta dan masyarakat yang usia 15 sampai 59 tahun, totalnya ada 160 juta," kata Airlangga.

(rnd)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)