home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inilah Empat Kementerian Jokowi yang Pas Dipimpin Oleh Generasi Milenial, Berminat Mendudukinya?

Senin, 22 Juli 2019 16:46 by reinasoebisono | 4605 hits
Inilah Empat Kementerian Jokowi yang Pas Dipimpin Oleh Generasi Milenial, Berminat Mendudukinya?
Image source: Istimewa

DREAMERS.ID - Kriteria anak muda berprestasi dan mampu melaksanakan kegiatan manajerial dengan baik telah dibocorkan oleh Presiden Jokowi sebagai penilaian terpilihnya sosok-sosok sebagai menteri di kabinetnya nanti.

Hal ini dikatakan sebagai jawaban Presiden Jokowi atas perkembangan industry 4.0 dengan melibatkan milenial menjadi menteri di Kabinet Indonesia Kerja Jilid 2.

“Pak Jokowi tahu betul apa yang sedang dibutuhkan sehingga ingin melibatkan anak muda untuk mengelola pemerintahan,” ujar Guru Besar Ilmu Politik Universitas Airlangga, Prof Kacung Marijan 

Melansir Kompas, Kacung turut menjelaskan pula ada empat kementerian yang dinilai ideal dipimpin oleh anak-anak muda atau kaum milenial. Di antaranya adalah Kemenkominfo, Kemenpora, Kemenpar serta Kementerian Koperasi dan UKM.

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

Alasan keempat kementerian ini cocok dipimpin oleh milenial adalah karena berhubungan dengan kemampuan anak muda dalam berinovasi. Selain itu juga ada beberapa Lembaga lain yang cocok diduduki anak muda, salah satunya adalah Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf).

Soal kriteria sosok milenial yang cocok, Kacung mengatakan jika bisa diambil dari professional maupun partai. Yang terpenting adalah kemampuan, pengalaman dan keberanian personal itu sendiri.

“Dia tahu apa yang harus dilakukan serta berani ambil keputusan secara cepat dan tepat. Karena ini menyangkut di dalam mengelola organisasi besar,” ucapnya.  

Jika melihat hasil survei, ada beberapa nama milenial yang bisa dipertimbangkan, seperti bos Gojek, Nadiem Makarim dan pemilik Bukalapak, Achmad Zaky. Sedangkan dari partai koalisi ada beberapa nama mulai dari putra Ketua Umum NasDem Surya Paloh yaitu Prananda Paloh, lalu Ketua Umum PSI Grace Natalie, hingga Wasekjen PKB, Lukmanul Khakim.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)