home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mengintip Penampilan Taksi Listrik Pertama di Indonesia, Berapa Tarifnya?

Rabu, 24 April 2019 14:15 by muthiasp | 725 hits
Mengintip Penampilan Taksi Listrik Pertama di Indonesia, Berapa Tarifnya?
Image source: Tek.id

DREAMERS.ID - Kemajuan teknologi tidak hanya ramai di ranah gadget, tetapi juga transportasi umum. Setelah ojek online, kini akan segera resmi beroperasi taksi listrik pertama di Indonesia. Layanyan tersebut disuguhkan oleh perusahaan taksi terbesar di Indonesia, Blue Bird Group.

Dilansir dari laman CNN Indonesia, ada dua jenis mobil listrik yang digunakan dengan jumlah armada berbeda, yaitu 25 unit MPV BYD e6 sebagai taksi regular berwarna biru, dan lima unit SUV Tesla model X 75D untuk taksi eksekutif Blue Bird yang berwarna hitam.


Image source: Suara

Taksi listrik ini akan resmi beroperasi untuk umum pada 1 Mei mendatang, setelah kemarin diluncurkan tepat di Hari Bumi, 22 April 2019. Peluncuran taksi bertenaga listrik ini juga memiliki hubungan dengan program mengurangi dan subsidi bahan bakar minyak, serta emisi karbon dioksida.

Inovasi ini pun didukung oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan yang mempersilakan Blue Bird bekerjasama dengan PLN untuk memasang stasiun pengisian listrik cepat di markas Blue Bird kawasan Mampang, Jakarta Selatan, “Berunding saja dengan PLN, bisa 25 menit. Kalau fast charging-nya 6 jam, ini baru 30 unit, nanti kalau 3 ribu unit setengah mati," kata Jonan.

Sementara itu mengutip dari laman detik, tarif taksi listrik akan sama dengan taksi biasa dan akan bisa dipesan melalui aplikasi Blue Bird. Rencananya pada tahun 2020 akan ditambah menjadi 200 unit yang beroperasi.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)