home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bagaimana Bisa Granat Militer Terjamah Oleh Anak-anak Hingga Meledak?

Jumat, 15 Februari 2019 11:29 by muthiasp | 977 hits
Bagaimana Bisa Granat Militer Terjamah Oleh Anak-anak Hingga Meledak?
Image source: Kompas International

DREAMERS.ID - Insiden meledaknya granat pada Minggu (10/02) kemarin, kini sudah menewaskan dua anak. Granat itu ditemukan mereka saat tengah bermain, namun keterangan lain menyebutkan jika kawasan tersebut tidak seharusnya dimasuki oleh sembarangan orang.

Dilansir dari laman detik, granat yang meledak itu berjenis grenade launcher mortar (GLM). Menurut Komandan Distrik Militer (Dandim) 0621 Kabupaten Bogor Letkol Inf Harry Eko Sutrisno, granat itu awalnya berada di area militer sekitar perbukitan Gunung Kapur kawasan Cibungbulang, Kabupaten Bogor.

Anak-anak yang menjadi korban menemukan granat dengan kondisi berkarat itu di kawasan terlarang bagi sembarangan orang, “Granat itu ditemukan hari ini di dalam areal latihan, yang seharusnya tidak boleh dimasuki oleh orang sipil. Saat ditemukan, granat itu dalam kondisi tertanam dan sudah berkarat,” ucap Harry.

Baca juga: Kronologi Meledaknya Granat di Bogor yang Tewaskan Anak-anak

Granat itu sempat dibawa pulang, lalu dibuang oleh orang tua korban, namun kembali ditemukan dan dimainkan oleh anak-anak hingga akhirnya meledak. Disebutkan oleh Harry, kemungkinan ada kesatuan yang menggunakan granat untuk latihan, karena kondisinya berkarat maka bisa saja sudah tertanam bertahun-tahun.

"Jadi kemungkinan besar ada kesatuan yang menggunakan itu untuk latihan. Biasanya GLM (Grenade Launcher Mortir) itu kan untuk operasi tempur, tapi (granat) ini sudah berkarat dan kemungkinan itu sudah bertahun-tahun ada (tertanam) di situ," kata Harry.

Untuk itu, pihaknya juga masih menyelidiki lebih jauh, “Kita periksa tahun pembuatannya dan kita akan berkoordinasi dengan pihak Zeni dan Peralatan untuk memastikan ini kenapa bisa meledak,” sambungnya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)