home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Strategi Khusus Polri Amankan Reuni 212 dan Aksi Tandingan di Monas

Jumat, 30 November 2018 14:57 by reinasoebisono | 1320 hits
Strategi Khusus Polri Amankan Reuni 212 dan Aksi Tandingan di Monas
Image source: Tribunnews

DREAMERS.ID - Akan ada dua aksi kegiatan massa yang digelar pada hari Minggu, 2 Desember 2018 mendatang. Yakni Reuni 212 dan aksi tandingannya, Kontemplasi 212 di mana keduanya sama-sama digelar di Monas, Jakarta Pusat dan sekitarnya.

"Polda Metro sudah menyiapkan rencana pengamanan. Ada strategi khusus agar tidak tercampur massa di sana," ujar Kepala Divisi Humas Polri Brigjen Mohammad Iqbal, mengutip Merdeka.

Sebenarnya secara umum, mekanisme pengamanan massa yang dilakukan kepolisian sama seperti biasanya. Namun perlu strategi khusus yang dilakukan untuk menghindari gesekan antar dua kelompok yang bersamaan menggelar kegiatan.

Baca juga: Ancaman Reuni 212 Akan Tetap Digelar Jika Pemilu Terlaksana

Salah satunya, kepolisian melakukan penyekatan lokasi kegiatan agar massa yang berbeda kegiatan itu tidak trcampur. Mantan Wakapolda Jawa Timur itu juga yakin jika kegiatan pada hari Minggu nanti berjalan aman dan lancar.

"Polda Metro sudah ada strategi khusus, sudah melakukan pendekatan, komunikasi dengan panitia agar tidak ada bentrok. Yang jelas kita yakin bahwa hari Minggu itu Insya Allah damai," tutur Iqbal.

Hingga kini sudah ada beberapa tokoh yang dikonfirmasi hadir pada kegiatan Reuni 212. Di antaranya adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah dan Fadli Zon yang telah memastikan akan datang.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)