home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ribuan Penumpang Subway di Dunia Ikuti Gerakan ‘Hari Tanpa Celana’

Selasa, 15 Januari 2013 09:00 by ningcil | 13691 hits
Ribuan Penumpang Subway di Dunia Ikuti Gerakan ‘Hari Tanpa Celana’
washingtonpost.com

Ada yang berbeda di jalur subway atau kereta bawah tanah di beberapa belahan dunia. Banyak penumpang terlihat tidak mengenakan celana dalam rangka gerakan ‘No Pants Subway Ride’ atau Hari Tanpa Celana di Subway. Seperti tak peduli dengan salju dan cuaca dingin, pengguna kereta bawah tanah di London ikut terlibat dalam aksi nyeleneh tersebut.

Gerakan tanpa memakai celana ini tak hanya dilakukan oleh penumpang subway di London, tetapi juga di beberapa negara lain seperti New York, Meksiko, Berlin, Madrid, Shanghai, Beijing hingga Sydney. Puluhan orang di London dengan santai menaiki subway hanya menggunakan celana dalam. Hal ini membuat orang yang masih awam dibuat terkejut akan aksi eksterm tersebut, apalagi ditengah temperatut minus nol derajat.

Puluhan orang yang berpartisipasi dalam gerakan Hari Anti Celana di Subway ini nampak santai dan tidak jengah dengan pandangan aneh dari orang-orang di sekitarnya. Mereka masuk dan menaiki subway dengan percaya diri dan tetap memakai baju atasan seperti jas atau blouse sambil bersikap normal.

Baca juga: Penerbangan Terpanjang di Dunia 18 Jam Non Stop Kembali Beroperasi

Acara yang telah berjalan selama beberapa tahun belakangan ini awalnya dilakukan oleh orang-orang iseng di New York pada tahun 2002. Seorang tanpa celananya menaiki subway hanya dengan menggunakan baju atasan dan celana dalamnya selama 7 stasiun pemberhentian. Saat ditanya penumpang lain mengapa ia tak memakai celananya, dengan ringan ia hanya menjawab bahwa ia lupa.

Aksi itu terus berlanjut walaupun pada tahun 2006 harus berurusan dengan kepolisian New York. Gerakan Hari Tanpa Celana di Subway ini pun mendunia ketika beberapa orang di Adelaide, Australia, serta 8 kota di Amerika turut menanggalkan celana mereka di subway. Gerakan ini semakin ramai dilakukan pada tahun 2012 dengan puluhan ribu orang di 59 kota dari 29 negara ikut melakukan aksi aneh ini. Huaaa aneh sekali!

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)