home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gelombang Tinggi Capai 4 Meter Terjadi di Sejumlah Wilayah Indonesia

Selasa, 29 Maret 2016 10:00 by Dits | 1595 hits
Gelombang Tinggi Capai 4 Meter Terjadi di Sejumlah Wilayah Indonesia
image source: BMKG

DREAMERS.ID - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait munculnya gelombang tinggi di sejumlah wilayah Indonesia. BMKG memperkirakan kalau gelombang tinggi mencapai 4 meter ini terjadi dari perairan sampai Papua.

Peringatan dini ini pun diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan pada para nelayan maupun kapal-kapal yang hendak melaut kemarin hingga malam ini sekitar Pukul 19.00 WIB.

Dikutip Merdeka, dipaparkan laman BMKG, Selasa (29/3), tinggi gelombang 1,25 meter sampai 2,5 meter diprediksi akan terjadi di laut Andaman, perairan Aceh, Mentawai, Bengkulu, perairan barat Lampung, Selat Sunda bagian selatan. Gelombang tinggi juga diprediksi terjadi di samudera Hindia, wilayah Makassar, Sulawesi Timur, Pulau Sangihe Sulut, hingga laut Halmahera dan Samudera Pasifik Papua Barat dan Papua.

Sementara gelombang dengan ketinggian 2,5 meter hingga 4 meter diprediksi terjadi di Laut China Selatan, perairan Anambas, laut Natuna dan perairan timur Filipina. Peringatan dini ini berlaku hingga Pukul 19.00 WIB malam nanti.

Baca juga: 'Waspada' hingga 'Berbahaya', BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi di Kawasan Ini

Source:
Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)